Score – FIBA World Cup 2023 tinggal menunggu hitungan jam. Para penggemar olahraga bola basket sudah tidak sabar untuk melihat aksi dari para pemain di lapangan.
Mereka juga menantikan siapa yang akan keluar sebagai MVP Piala Dunia edisi ke-19 ini.
Peraih gelar MVP biasanya terpilih berdasarkan performa individunya, seberapa besar pengaruh bagi timnya dan timnya harus melangkah jauh di turnamen. Tim setidaknya dapat meraih tempat di podium atau berpeluang untuk memenangkan gelar.
ADVERTISEMENT
Terakhir kali pemain yang berhasil menyabet gelar MVP dengan posisi negaranya hanya menempati juara ketiga adalah Dirk Nowitzki pada tahun 2002 bersama Jerman. Setelahnya, peraih MVP Piala Dunia lahir dari tim pemenang. Berikut 5 calon kuat peraih MVP FIBA World Cup 2023 :
Dennis Schroder adalah pemain yang memiliki pengalaman selama 10 tahun di NBA. Saat ini, pemain yang berusia 29 tahun tersebut baru saja pindah ke Toronto Raptors setelah pada musim lalu turut membantu Los Angeles Lakers mencapai final wilayah barat.
Bersama Timnas Jerman, Schroder pada tahun lalu telah membawa negaranya menjadi juara tiga dalam FIBA EuroBasket 2022. Dalam ajang itu, Schroder berhasil mencatatkan rata-rata 22,1 poin, 2,3 rebound, dan 7,1 assist.
Di pertandingan uji coba beberapa waktu lalu, Schroder selalu menjadi aktor utama bagi timnya. Di pertandingan terakhir menghadapi Amerika Serikat, pemain yang berposisi sebagai guard tersebut mencatatkan 16 poin, 2 rebound, dan 10 assist.
Guard Dallas Mavericks ini merupakan pemain yang selalu tersebut jika ada pertanyaan terkait siapa peraih MVP Piala Dunia kali ini.
Di kompetisi terakhirnya bersama Slovenia, Doncic telah menampilkan permainan yang gemilang di FIBA EuroBasket 2022. Dalam 7 pertandingan, dia telah mencatatkan rata-rata 26 poin, 7,7 rebound, dan 6,6 assist.
Di rangkaian pertandingan uji coba lalu, Doncic sempat mencetak triple-double saat menghadapi Montenegro. Dia mencatatkan 34 poin, 13 rebound, dan 14 assist. Dengan performanya baik di NBA maupun Slovenia, Doncic memiliki modal yang kuat untuk meraih MVP FIBA World Cup 2023 .
FIBA World Cup 2023 akan menjadi Piala Dunia pertamanya bersama Kanada. Pemain berusia 25 tahun tersebut saat ini merupakan pemain dari Oklahoma City Thunder. Dan pada NBA musim lalu, dia masuk dalam NBA All-Star.
Bersama Kanada, dia pernah memperkuat negaranya pada ajang Kualifikasi Amerika FIBA World Cup 2023 . Pemain yang berposisi sebagai guard tersebut telah mencatatkan rata-rata 26,3 poin, 4 rebound, dan 4,7 assist.
Shai akan mengambil alih posisi pemimpin bagi Kanada pada Piala Dunia kali ini setelah Jamal Murray batal ikut dalam skuad karena mengalami cedera.
Center andalan Prancis dan Minnesota Timberwolves menjadi pemain berikutnya yang memiliki kesempatan untuk meraih MVP . Gobert merupakan pemain langganan bagi Prancis di kompetisi-kompetisi bergengsi.
Pada Piala Dunia 2019, Gobert berhasil membawa negaranya finish di posisi ketiga setelah mengalahkan Australia. Sepanjang turnamen, dia telah mencatatkan rata-rata 10,1 poin, 9,1 rebound, dan 1,8 assist.
Dengan skuad yang solid dari Prancis, Gobert akan membantu menjadi sosok yang dapat diandalkan dalam area dekat ring. Dia juga akan menjadi defender yang menakutkan bagi lawan.
Amerika Serikat diprediksi akan menjuarai FIBA World Cup 2023 . Bersamaan dengan itu, Anthony Edwards juga diprediksi sebagai calon terkuat peraih MVP dalam ajang ini.
Anggapan tersebut salah satunya berkat penampilannya di pertandingan uji coba beberapa waktu lalu. Penampilan terbaiknya saat berhasil mengalahkan Jerman 99-91 dengan mencetak rata-rata 34 poin, 6 rebound, 2 assist.
Guard Minnesota Timberwolves ini akan berperan sebagai aktor utama bagi tim asuhan Steve Kerr. (Barkah Hijratul Asyuro)***