Duel Pemain Bintang Spanyol U17 vs Jepang U17 di Babak 16 Besar

takaoka SCORE.CO.ID

SCORE.CO.ID – Babak 16 besar piala dunia u17 sudah dimulai, juara, runner up grup, dan tim yang ada diperingkat tiga terbaik akan bertanding.

Fase gugur 16 besar ini akan berlangsung pada 20-22 November 2023 dan tersaji di stadion utama seperti JIS, Stadion Manahan, dan Si Jalak Harupat.

Partai pertama akan mempertandingkan Spanyol versus Jepang pada Senin ( 20/11/2023 ) pukul 19.00 WIB, di Stadion Manahan, Solo.

Spanyol akan mengeluarkan skuad terbaiknya begitu juga Jepang, tetapi ada duel penting dalam dua pertemuan ini :

Review Kedua Tim

Spanyol

Dinahkodai oleh José María Lana Spanyol bermain apik di Grup B Piala Dunia U17, laga mengecewakannya adalah hasil imbang ketika melawan Uzbekistan U17 yaitu 2-2.

Tim Spanyol yang dianggap sebagai salah satu tim nasional U-17 terbaik, telah berkompetisi di sembilan dari empat belas kompetisi Piala Dunia. Setelah menempati posisi kedua sebanyak empat kali, Spanyol memegang rekor penampilan final terbanyak tanpa pernah membawa pulang trofi.

Meskipun Federasi Sepak Bola Spanyol didirikan pada tahun 1909, Spanyol telah menjadi anggota FIFA sejak didirikan pada tahun 1904. Pada tahun 1920, tim nasional sepak bola pertama Spanyol dibentuk.

Pada Piala Dunia U17 kali ini, La Roja mengedepankan skuad dari pemain La Masia, itu karena melihat akademi ini terus berkembang dengan kehadiran pemain multitalenta dan berbakat.

Jepang

Sementara Jepang yang hampir saja tidak masuk ke babak 16 besar akhirnya berhasil mendapatkan peringkat kedua setelah menang di partai terakhir melawan Senegal 2-0.

Jepang punya skuad ulet an disiplin ini melihat bagaimana mereka tampil apik dan sabar saat lini mereka digempur, juga punya kiper yang bagus dalam reflect yakni Wataru Goto.

Kekurangan timnas Jepang adalah bek sayapnya yang rentan kebobolan dan arus pergerakan bola berasal dari sana. Di partai menentukan melawan timnas Spanyol, Jepang akan menggunakan formasi 4-2-3-1.

Duel Pemain Bintang Spanyol U17 vs Jepang U17

Rento Takaoka vs Igor Oyono

Takaoka pemain asal Jepang telah mencetak 3 gol untuk laga penentuan, ia punya kecepatan, dribbling, dan target man yang baik.

Sementara timnas Spanyol mengandalkan Guiu, dan pemain muda berusia 15 tahun yaitu Igor Oyono.

Pemain bernomor punggung 8 itu membobol gawang lawan setelah memanfaatkan bola rebound pada menit ke-10, pada laga melawan Uzbekistan.

Oyono spanyol SCORE.CO.ID

Jika dibandingkan, Takaoka lebih unggul dari Oyono, tetapi Jepang sedikit bermasalah dari lini serang dan hanya mengandalkannya.

Sementara Spanyol punya pemain bintang lainnya seperti Marc Bernal, Andres Cuenca, dan Pablo López.

Jepang sendiri akan mengandalkan serangan balik, karena mereka sadar hanya satu target man yang mampu bersaing di turnamen in

Exit mobile version