DKI kemarin, pengamanan Munajat Kubro hingga proyek pencegah banjir

REKAYASA LALU LINTAS SEKITAR MONAS.pdf Page 0 SCORE.CO.ID

Score – Sejumlah berita seputar DKI Jakarta pada Jumat (1/12) yang masih layak untuk disimak pada hari ini, mulai dari pengamanan menjelang kegiatan Munajat Kubro di Monas hingga evaluasi proyek pengendali banjir.

Berikut rangkuman dan tautan beritanya:

Ini rekayasa lalu lintas di kawasan Monas saat Munajat Kubro

Polda Metro Jaya melakukan rekayasa arus lalu lintas yang bersifat situasional di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, menjelang dan saat acara Munajat Kubro bertema “Untuk Keselamatan NKRI dan Kemenangan Palestina” pada Sabtu (2/12).

Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Latif Usman menyebutkan, pihaknya melakukan rekayasa lalu lintas mulai pukul 00.00 WIB dini hari.

“Ya rencana kita mulai rekayasa lalin pukul 00.00 WIB,” katanya saat dikonfirmasi di Jakarta, Jumat.

Baca

Dishub DKI sediakan 18 lokasi parkir saat Munajat Kubro di Monas

Dinas Perhubungan DKI Jakarta melakukan rekayasa lalu lintas dan menyediakan 18 lokasi parkir saat acara Munajat Kubro bertema “Untuk Keselamatan NKRI dan Kemenangan Palestina” di Monas, Jakarta Pusat, Sabtu (2/12).

“Kegiatan Reuni 212 akan dilaksanakan pada Sabtu tanggal 2 Desember 2023 pukul 06.00 WIB sampai dengan selesai di Monas, Gambir, Kota Administrasi Jakarta Pusat,” kata Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo saat dikonfirmasi di Jakarta, Jumat.

Syafrin menyebutkan, rekayasa lalu lintas nantinya bersifat situasional, yaitu apabila terjadi kepadatan lalu lintas pada saat pelaksanaan kegiatan.

Baca

Legislator minta DKI evaluasi proyek 942 pengendalian banjir

Anggota DPRD Provinsi DKI Jakarta Nova Harivan Paloh meminta pemerintah provinsi setempat mengevaluasi proyek 942 pengendalian banjir selama musim hujan.

“Kalau misalnya 942, titik banjir masih sama atau bertambah, nah ini harus dikoreksi,” kata Nova di Jakarta, Jumat.

Nova menyebutkan proyek 942 penanganan banjir meliputi pembangunan sembilan polder, empat waduk, dan peningkatan kapasitas dua sungai.

Baca

JIP dan RS Pelni tingkatkan layanan informasi publik melalui LED

PT Jakarta Infrastruktur Propertindo (JIP) dan PT Rumah Sakit Pelni meningkatkan layanan informasi publik melalui pemasangan pemancar cahaya (light emitting diode/LED).

“Kami selaku anak usaha BUMD PT Jakarta Propertindo (Jakpro) meningkatkan efektivitas bisnis digital melalui pemanfaatan penyiaran publik dengan media luar ruang seperti LED,” kata Direktur Utama PT Jakarta Infrastruktur Propertindo Ivan C Permana saat dihubungi di Jakarta, Jumat.

Ivan menjelaskan melalui kerja sama ini, perseroan terus berupaya memperluas jangkauan jasa bisnis digital dengan menyasar sektor kesehatan.

Baca

1.401 pelanggan telah miliki “home charging” yang terintegrasi ke PLN

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya menyebutkan hingga saat ini sebanyak 1.401 pelanggan yang memiliki kendaraan listrik telah mempunyai pengisi daya di rumahnya (home charging) yang terintegrasi ke PLN.

“Jumlah pelanggan kendaraan listrik atau Electric Vehicle (EV) yang sudah terintegrasi sampai Oktober 2023 sebanyak 1.401 pelanggan,” kata General Manager PLN UID Jakarta Raya Lasiran di Jakarta, Jumat.

Hal tersebut disampaikan berdasarkan catatan dari tampilan informasi (dashboard) Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) yang tersebar di Jakarta.

Baca

Exit mobile version