Dikabarkan Hengkang dari Viking FK, Shayne Pattynama Jawab Rumor Bakal Gabung Klub Asia

Dikabarkan Hengkang dari Viking FK, Shayne Pattynama Jawab Rumor Bakal Gabung Klub Asia

ywAAAAAAQABAAACAUwAOw== SCORE.CO.ID

Score – Kabar kepergian Shayne Pattynama dirilis oleh media lokal Norwegia, Dagsavisen.no pada Rabu (1/11/2023).

Surat kabar lokal tersebut memberi judul ‘Selamat Tinggal untuk Shayne Pattynama’.

Dalam laporan tersebut, Shayne Pattynama kemungkinan tidak akan memperpanjang kontrak bersama Viking FK.

Berdasarkan info terkini, maka Shayne Pattynama memiliki kontrak bersama Viking FK hingga 31 Desember 2023.

Itu artinya, Liga Norwegia musim 2023 bakal jadi yang terakhir untuk bek berusia 25 tahun tersebut.

Liga Norwegia musim ini tinggal menyisakan empat pertandingan lagi.

“Empat pertandingan hingga selamat tinggal,” tulis Dagavisen.no.

Dagavisen telah mengabarkan bahwa Shayne Pattynama sudah mendapatkan banyak tawaran dari klub-klub luar negeri.

Viking FK juga disebut sudah tidak mampu untuk menjangkau tawaran dari klub-klub luar negeri.

Pasalnya, klub penawar berani menawar kenaikan gaji sebesar dua kali lipat dari yang diterimanya di Viking FK.

“Sejauh yang diketahui dia menerima tawaran kontrak yang menguntungkan dari luar negeri sejak awal,” tulis Dagavisen.

“Sehingga Viking tidak memiliki peluang untuk menjangkaunya,” lanjutnya.

Direktur Olahraga Viking FK, Erik Nevland juga sudah mengisyaratkan angkat bendera putih untuk nasib Shayne Pattynama dalam laporan yang sama.

“Kemungkinannya sangat tinggi dia akan menghilang,” kata Nevland kepada RoglandsAvis.

Shayne Pattynama menjawab isu ketertarikan tersebut.

Menurut bek kiri Timnas Indonesia tersebut, ia harus segera move on dari masa depannya di Viking FK.

Shayne Pattynama pun mengkonfirmasi ketertarikan tersebut.

Bek kiri berusia 25 tahun tersebut mengakui banyak ketertarikan dari klub-klub Asia.

Meski begitu, ia tetap menantikan peluang untuk bergabung dengan klub-klub Eropa.

Meski begitu, dia masih belum menjatuhkan pilihannya usai kontraknya kadaluarsa bersama Viking FK.

Baca Juga  Shayne Pattynama Resmi Gabung Klub Belgia, Langsung Melawan Sandy Walsh!

“Memang benar bahwa telah cukup banyak minat dari klub-klub di Asia,” ujar Shayne Pattynama kepada Norway Postsen.

“Tapi saya menantikan untuk bergabung dengan klub baru di Eropa.”

“Ini mungkin hal yang benar untuk dilakukan pada tahap karier saya saat ini. Aku ingin melihat seberapa jauh aku bisa pergi.”

“Saya belum cukup memutuskan. Tentu saja mungkin bahwa saya bisa duduk diam-diam di luar jendela (transfer) Januari untuk melihat apakah sesuatu (tawaran) yang lebih menarik muncul, tapi saya tidak kacau seperti itu.”

“Ketika saya mengepak barang-barang saya di sini saya ingin memiliki langkah berikutnya jelas,” tutupnya.