Di Liga Inggris, Justin Hubner Cuma Jadi Cadangan

Di Liga Inggris, Justin Hubner Cuma Jadi Cadangan

SCORE.CO.ID – Sebelumnya Justin Hubner telah menjadi WNI atau Warga Negara Indonesia. Sementara itu, Justin Hubner juga disebut-sebut akan debut di Premier League 2023/2024 bersama Wolverhampton Wanderers pada 2 Desember 2023.

Justin Hubner di Liga Inggris

Meskipun disebut akan debut di Liga Inggris, namun Justin justru duduk di bangku cadangan saat Wolves gagal melawan Arsenal dengan skor 1-2. Selain itu, Justin Hubner juga mendapatkan beberapa wejangan dari manager Wolves U-21.

Menurut James Collins pemanggilan Justin Hubner di skuad senior menjadi bukti bahwa kualitas permainan Justin Hubner cukup bagus. Oleh karena itu, Justin Hubner layak untuk menempati posisi cadangan Wolverhampton di Liga Inggris musim ini.

“Merupakan pengalaman yang luar biasa bagi para pemain untuk pergi ke Emirates. tulah yang akan Anda dapatkan jika Anda bekerja sangat keras dengan tim manajemen kami. Mereka akan memberikan mereka kesempatan,” ungkap James Collins.

Kesempatan Lain Justin Hubner di Liga Inggris

Premier League 2023/2024 masih menyisakan 23 pertandingan. Oleh karena itu, kesempatan Justin Hubner untuk berada di Liga Inggris hanya tinggal menunggu waktu saja. Dimana Justin Hubner juga berharap bisa ikut bermain pada musim ini.

James Collins juga memberikan sedikit wejangan kepada Justin Hubner yang sempat gagal untuk bertanding bersama Wolverhampton melawan Arsenal. Menurutnya, Justin Hubner harus selalu semangat untuk menanti kesempatan emas tersebut.

“Jika mereka bermain dengan baik, melakukan dengan baik, dan ada kesempatan yang bisa diambil, maka mereka telah menunjukkan mereka bersedia untuk melakukan itu,” jelas James Collins.

“Mereka harus terus bekerja, tetap rendah hati, dan terus berusaha untuk menarik perhatian sang pelatih,” tegas James Collins.

Baca Juga  Pertanda Apa Nih? Jadon Sancho Absen dalam Laga Pembuka Manchester United

Ungkapan Justin Hubner Pasca Menjadi Cadangan Wolverhampton di Liga Inggris

Pada saat berada di Liga Inggris, Justin Hubner mendapat nomor punggung 67. Namun sayangnya Justin Hubner hanya duduk manis menjadi pemain cadangan dalam pertandingan tersebut. Selain itu, Justin berharap agar bisa bermain dengan Wolves.

“Saya berharap mendapatkan debut bersama Wolves di Premier League. Namun, itu bukan terserah saya, itu terserah pelatih,” ujar Justin Hubner.

Justin Hubner sendiri merupakan kapten Wolves U-21 sekaligus mantan pemain Timnas Belanda U-20. Bahkan Justin Hubner selalu bertanding selama sembilan partai Premier League 2 2023/2024.

Pelatih Wolves Mempromosikan Pemain U-21

Selain Justin Hubner, pelatih Wolves yakni Gary O’Neil mempromosikan beberapa pemain U-21 dalam skuad utama saat melawan tim Arsenal. Oleh karena itu, Gary O’Neil berharap agar Justin Hubner mendapatkan kesempatan di lain waktu.

“Mudah-mudahan dia memberikan saya kesempatan. Tapi, saya tidak tahu. Kita lihat saja nanti,” imbuh Justin Hubner.

Ungkapan Erick Thohir Atas Bergabungnya Justin Hubner di Timnas

Sebelum dinyatakan akan debut di Liga Inggris bersama Wolverhampton, Justin Hubner telah resmi menjadi WNI. Bahkan dirinya juga akan menjadi bagian dari Timnas. Oleh karena itu, Erick Thohir memberikan beberapa pandangan terkait hal ini.

Menurut Erick Thohir, kejadian Justin Hubner dapat memperkuat Timnas. Bahkan Erick Thohir berharap agar Timnas bisa menjadi pemain yang lebih baik lagi. Terlebih Justin Hubner merupakan pemain profesional yang memiliki permainan berkualitas.

“Dengan kehadiran Justin, kita terus memperkuat komposisi timnas Indonesia.” Ungkapnya.