Cristiano Ronaldo Tak Masuk Nominasi Ballon d’Or 2023, Panitia Ungkap 2 Alasan Menohok

Cristiano Ronaldo Tak Masuk Nominasi Ballon d’Or 2023, Panitia Ungkap 2 Alasan Menohok

ronaldojpg 20231007012620 SCORE.CO.ID

Score – Cristiano Ronaldo sampai saat ini masih dikenal sebagai salah satu pemain terbaik yang pernah ada dalam sejarah sepak bola dunia.

Hal tersebut tentu tidak lepas dari berbagai prestasi yang didapatkan oleh Ronaldo sepanjang kariernya.

Di level individu, klub, dan tim nasional, Ronaldo selalu berhasil meraih penghargaan yang hebat.

Salah satunya adalah Ronaldo menjadi pemain pertama yang berhasil meraih lima trofi Liga Champions sepanjang kariernya.

Meskipun saat ini sudah ada beberapa pemain lain yang meraih jumlah trofi yang sama, kapten timnas Portugal tersebut tetap menjadi yang pertama.

Selain itu, Ronaldo juga sukses mengantarkan negaranya menjadi juara dalam dua ajang internasional, yakni EURO 2016 dan UEFA Nations League.

Di sektor individu, Ronaldo berhasil meraih lima trofi Ballon d’Or dan menjadi pemain kedua dengan raihan trofi Bola Emas terbanyak kedua setelah Lionel Messi.

Akan tetapi, di usianya yang sudah menginjak 38 tahun, Ronaldo perlahan mulai meredup.

Eks megabintang Manchester United itu bahkan tidak masuk ke dalam nominasi Ballon d’Or 2023.

Hal tersebut jelas cukup menarik mengingat Ronaldo dan Messi sejauh ini selalu bersaing menjadi yang terbaik.

Terkait tidak masuknya Ronaldo ke dalam nominasi Ballon d’Or 2023, Vincent Garcia selaku chief editor France Football pun angkat bicara.

Ada dua alasan yang menyebabkan kapten Al Nassr itu tidak bisa masuk ke dalam Ballon d’Or 2023.

Alasan yang pertama adalah karena Ronaldo tidak tampil gemilang pada Piala Dunia 2022.

Lalu, alasan kedua adalah Ronaldo kini bermain di kompetisi yang kurang terkenal, yakni Liga Arab Saudi.

“Ketidakhadiran Cristiano Ronaldo tidak menjadi topik diskusi di dalam komite,” ujar Garcia.

“Dia tidak bersinar di Piala Dunia dan bermain di turnamen yang kurang dikenal, namun dia tetaplah seorang pemain hebat,” lanjutnya.

Ronaldo sendiri memang tampil mengecewakan sepanjang pagelaran Piala Dunia 2022 lalu.

Ia tercatat tidak pernah bermain penuh untuk timnas Portugal dalam lima laga di Piala Dunia 2022.

Ronaldo juga hanya mampu mencetak satu gol pada laga pertama melawan Ghana di babak penyisihan Grup H.

Timnas Portugal pun harus terhenti di babak perempat final karena kalah tipis 0-1 dari timnas Maroko.

Exit mobile version