Cristante Tolak Tuduhan Bersekongkol Melawan Mourinho

Cristante Tolak Tuduhan Bersekongkol Melawan Mourinho

SCORE.CO.ID – Bryan Cristante, gelandang AS Roma, angkat bicara terkait pemecatan Jose Mourinho dan Cristante juga menegaskan bahwa tidak benar jika Mourinho dipecat karena kurangnya dukungan dari para pemain.

Mourinho diberhentikan dari jabatannya di Roma pada bulan Januari yang lalu setelah tim tersebut menelan empat kekalahan dalam tujuh pertandingan terakhirnya.

Pemecatan Mourinho Bukan Karena Kurang Dukungan Pemain

Berbagai laporan dari Italia menyebutkan bahwa Jose Mourinho dipecat dari AS Roma karena para pemain tidak lagi mendukungnya.

Akan tetapi Bryan Cristante membantah klaim tersebut dan juga sekaligus mempertegas bahwa para pemain turut terlibat dalam pemecatan tersebut.

Menurutnya, tuduhan tersebut tidaklah benar dan juga merupakan suatu yang wajar dalam dunia sepakbola apabila berjumpa dengan kondisi dimana tim tidak mencapai hasil yang diinginkan, pelatihlah yang pertama kali dipecat, meskipun bukan sepenuhnya kesalahannya.

“Dalam sepakbola, itulah cara kerjanya. Saat hal-hal tidak berjalan dengan baik, pelatih adalah yang pertama kali diambil tindakan meskipun tidak sepenuhnya salah,” ujar Cristante kepada Il Corriere dello Sport.

Cristante Ungkap Kebenaran tentang Persetujuan Pemain

Bryan Cristante menegaskan bahwa tidak benar jika bos Roma, sebelum memecat Mourinho, mendapatkan persetujuan dari para pemain.

“Mourinho pada waktu itu datang saat masih pagi, bahkan sangat pagi. Dan dia memberi tahu akan kondisi tersebut. Kami pun terkejut, sebab kami tidak mengetahui apa yang sedang terjadi,” kata Cristante.

Meskipun Mourinho membawa Roma ke dua final kompetisi Eropa, termasuk final Liga Europa di mana mereka menjadi runner-up setelah kalah dari Sevilla, apakah era Mourinho di klub sudah berakhir sejak saat itu?

Cristante Ungkap Alasan di Balik Pemecatan Mourinho dan Fokus ke Masa Depan

Baca Juga  Simone Inzaghi Meraih Scudetto Pertamanya Bersama Inter Milan

Menurut Bryan Cristante, tidak hanya masalah final Liga Europa yang menjadi penyebab pemecatan Mourinho. “Ada banyak hal yang tidak berjalan,”.

Dia juga menyatakan bahwa setelah final tersebut, dirinya pribadi memikirkannya selama beberapa hari, namun kemudian mulai fokus pada masa depan.

Setelah Mourinho dipecat, AS Roma mengangkat Daniele De Rossi sebagai pelatih dan dalam waktu singkat ketika bersama De Rossi, Paulo Dybala dan rekan-rekannya berhasil mendaki klasemen Liga Italia dan kini hanya terpaut tiga poin dari empat besar.

Mendadak Bintang

Memang suatu keanehan ketika De Rossi bergabung, AS Roma secara tiba-tiba menunjukkan suatu peningkatan yang cukup baik. Namun tentu saja hal tersebut tidak bisa dilihat dari satu sisi saja.

Kemampuan bermain AS Roma dan juga mentalitas para pemain bukan sepenuhnya tanggung jawab dari seorang pelatih saja, bisa jadi ketika De Rossi bergabung, para pemain terpacu motivasinya untuk tampil lebih baik agar mereka tidak kehilangan pelatihnya lagi.