Chelsea vs Liverpool di Liga Inggris, Debut Mauricio Pochettino Bisa Berakhir Buruk karena Ini

Chelsea vs Liverpool di Liga Inggris, Debut Mauricio Pochettino Bisa Berakhir Buruk karena Ini

ywAAAAAAQABAAACAUwAOw== SCORE.CO.ID

Score – Jelang laga kontra Liverpool di pembuka Liga Inggris musim 2023-2024, Chelsea diterpa badai cedera. Sebanyak 6 pemain inti Chelsea akan absen di laga kontra Liverpool.

Melansir laman resmi Chelsea, keenam pemain yang absen tersebut adalah Christopher Nkunku, Wesley Fofana, Marcus Bettinelli, Benoit Badiashile, Armando Broja, dan Trevoh Chalobah.

Christopher Nkunku, Wesley Fofana, dan Marcus Bettinelli absen dalam waktu lama karena masih menjalani proses pemulihan. Di sisi lain, Benoit Badiashile, Armando Broja, dan Trevoh Chalobah dikabarkan bakal segera kembali dalam waktu dekat usai menjalani penyembuhan akibat cedera.

Kendati tidak dapat menurunkan skuad terbaiknya melawan Liverpool, Mauricio Pochettino masih memiliki sejumlah pemain yang siap dimainkan. Pertandingan kontra The Reds akan menjadi debut bagi sejumlah pemain anyar Chelsea yang didatangkan pada bursa transfer musim panas lalu.

Nicolas Jackson adalah salah satu pemain yang bisa diandalkan Pochettino untuk menjadi goal getter bagi skuad The Blues. Nicolas Jackson didatangkan klub asal London Barat dari Villareal pada bursa transfer tahun ini.

“Dia adalah pemain muda tetapi saya pikir dia memiliki kualitas untuk menikmati berada di sini dan mencetak gol. Saya pikir kami menikmati cara kami bekerja. Dia bekerja sangat keras, kualitasnya ada di sana,” kata Mauricio Pochettino .

Pelatih berkebangsaan Argentina itu yakin Nicolas Jackson mampu memainkan peran penting dalam permainan Chelsea menghadapi Liverpool dalam laga pembuka.

“Saya tidak ragu bahwa ia akan mencetak gol dan adaptasinya akan berjalan dengan baik karena bukan hanya kualitasnya, tetapi juga karakternya. Dia memiliki karakter yang hebat, kepribadiannya kuat dan pastinya dia akan menjadi pemain yang bagus di sini,” sebutnya.

Baca Juga  Volume angkutan barang KAI Daop 3 Cirebon capai 281 ribu ton

Selain Nicolas Jackson, Mauricio Pochettino juga bakal mengandalkan Enzo Fernandez untuk menguasai lini tengah dalam laga melawan Liverpool.

“Kami juga senang dengan Enzo karena Enzo menunjukkan bahwa ia memiliki komitmen yang baik dengan klub, komitmen yang baik dengan tim. Dia berlatih dengan sangat baik. Saya pikir hanya hal-hal baik yang akan terjadi dengannya karena dia benar-benar berkomitmen dengan segalanya bersama klub ini,” katanya memungkasi.***