SCORE.CO.ID – Chelsea harus berjuang keras untuk menahan imbang Inter Milan dengan skor akhir 1-1 dalam pertandingan uji coba yang berlangsung pada Minggu, 11 Agustus 2024.
Pertandingan ini tidak berjalan mudah bagi tim asuhan Enzo Maresca, meskipun mereka bermain di hadapan pendukung sendiri di Stamford Bridge.
Dengan musim baru yang segera dimulai, hasil ini menjadi refleksi penting bagi kedua tim dalam mempersiapkan diri menghadapi tantangan mendatang.
Jalannya Pertandingan
Pertandingan dimulai dengan tempo yang sedang, sesuai dengan prediksi awal, Chelsea yang bermain di kandang sendiri tampak lebih lepas, meski begitu Inter Milan yang diasuh oleh Simone Inzaghi tidak kalah percaya diri.
Kedua tim saling adu taktik sejak menit pertama, namun Inter terlihat lebih efektif dalam memanfaatkan peluang.
Gol pembuka dalam laga ini tercipta pada menit ke-26, Inter Milan memimpin lebih dulu melalui aksi Marcus Thuram.
Berawal dari skema serangan yang dibangun dari belakang, Yann Aurel Bisseck membawa bola ke depan sebelum mengoper kepada Joaquin Correa.
Correa kemudian meneruskan bola kepada Thuram yang dengan tenang melepaskan sepakan dari tepi kotak penalti, mengubah skor menjadi 1-0 untuk keunggulan tim tamu.
Chelsea mencoba bangkit setelah tertinggal, namun hingga akhir babak pertama, usaha mereka belum membuahkan hasil dan babak pertama pun ditutup dengan keunggulan 1-0 untuk Inter Milan.
Dominasi Chelsea di Babak Kedua
Memasuki babak kedua, Enzo Maresca melakukan sejumlah pergantian pemain dengan tujuan meningkatkan intensitas permainan.
Chelsea mulai mendominasi penguasaan bola dan terus menggempur pertahanan Inter Milan.
Statistik mencatat bahwa Chelsea menciptakan 19 peluang tembakan sepanjang pertandingan, jauh lebih banyak dibandingkan Inter yang hanya menghasilkan 6 peluang.
Meski terus menekan, solidnya pertahanan Inter membuat Chelsea kesulitan mencetak gol balasan.
Hingga menit ke-80, Chelsea masih belum mampu menyamakan kedudukan, meskipun mereka sudah melepas 19 percobaan tembakan, dengan 7 diantaranya tepat sasaran.
Usaha Chelsea akhirnya membuahkan hasil di menit-menit akhir pertandingan, pada menit ke-90, The Blues berhasil menyamakan kedudukan melalui Lesley Ugochukwu.
Berawal dari skema tendangan bebas di sisi kiri, bola lambung yang dihalau oleh bek lawan jatuh di kaki Ugochukwu yang langsung melepaskan sepakan keras untuk mencetak gol penyeimbang.
Skor pun berubah menjadi 1-1, dan bertahan hingga peluit akhir dibunyikan.