Chelsea Dapat Investasi Rp7,6 Triliun, Mau Dipakai Beli Pemain Lagi atau Bangun Stadion?

Chelsea Dapat Investasi Rp7,6 Triliun, Mau Dipakai Beli Pemain Lagi atau Bangun Stadion?

ywAAAAAAQABAAACAUwAOw== SCORE.CO.ID

Score – Chelsea tengah berada dalam proses negosiasi untuk mendapatkan investasi senilai 500 juta USD atau Rp7,6 triliun dari perusahaan Amerika Serikat, Ares Management seperti dilaporkan ESPN dan dikutip Pikiran-rakyat.com.

Sejak Todd Boehly dan Clearlake Capital menyelesaikan pembelian mayoritas saham klub pada Mei tahun lalu senilai 4.25 miliar pounds (sekira Rp78 triliun), Chelsea telah menghabiskan lebih dari 1 miliar pounds (sekira Rp18,5 triliun) untuk transfer pemain. Namun, sumber-sumber yang terhubung dengan kepemilikan klub maupun manajemen klub itu sendiri tegas menyatakan bahwa tidak ada masalah arus kas jangka pendek atau kekhawatiran terkait dengan aturan keuangan fair play dari UEFA.

Menurut laporan, manajemen Klub memiliki rencana untuk memanfaatkan dana segar dalam jumlah fantastis tersebut. Sejumlah rencana disebut berkaitan dengan perbaikan fasilitas dan pelatihan klub.

Investasi baru ini diperkirakan akan digunakan untuk mendukung rencana klub dalam membangun stadion baru atau memindahkan lokasi stadion mereka dari Stamford Bridge. Selain itu, dana ini juga akan digunakan untuk meningkatkan fasilitas pelatihan mereka di Cobham dan mengejar model multi-klub yang dianggap penting oleh Boehly dan Clearlake untuk pertumbuhan masa depan.

ADVERTISEMENT

Dalam keterangannya, Chelsea mengindikasikan bahwa Sporting Lisbon, klub sepakbola Portugal, menjadi salah satu kandidat utama untuk menjadi bagian dari model multi-klub yang diusulkan.

Mantan direktur Chelsea , Mike Forde, kini bekerja sebagai penasihat untuk Ares. Menurut laporan, Mike Forde memiliki peran penting untuk merealisasikan rencana investasi besar-besaran tersebut.

Boehly dan Clearlake telah menyetujui kesepakatan senilai 4.25 miliar pounds untuk membeli Chelsea dari Roman Abramovich tahun lalu, yang mencakup harga jual sebesar 2.5 miliar pounds ditambah komitmen untuk menginvestasikan tambahan 1.75 miliar pounds untuk “kepentingan klub.”

Baca Juga  Dukacita Mahfud atas kepergian Doni Monardo: Beliau teman baik saya

Mereka masih harus memutuskan apakah mungkin untuk mengembangkan situs Stamford Bridge yang ada atau memindahkan klub ke tempat lain. Meskipun begitu, masih belum jelas apakah Chelsea Pitch Owners, perusahaan independen nirlaba yang memiliki hak atas tanah stadion dan nama Chelsea FC, akan setuju untuk memindahkan klub.

Pada bulan Juli, klub telah mencapai kemajuan signifikan dalam menjaga Stamford Bridge dengan menyetujui kesepakatan senilai 80 juta pounds untuk membeli lahan seluas 1.2 acre di sebelah lahan yang sudah ada.

Namun, bahkan jika kesepakatan tersebut selesai, belum tentu Chelsea akan tetap bermain di Stamford Bridge mengingat kompleksitas yang terkait dengan pengembangan situs tersebut.

Mantan kapten Chelsea , John Terry, juga dilaporkan menjadi bagian dari konsorsium yang telah melakukan pembicaraan dengan Boehly mengenai investasi tambahan.

Investasi yang diharapkan dari Ares Management ini diharapkan akan memberikan dorongan besar bagi Chelsea untuk mencapai tujuan ekspansinya, baik dalam hal pembangunan stadion baru maupun dalam mengembangkan model multi-klub yang ambisius.***