Bursa Transfer Liga 1 – Persib Kembali Lepas Pemain, Sekarang Giliran Frets Butuan

Bursa Transfer Liga 1 – Persib Kembali Lepas Pemain, Sekarang Giliran Frets Butuan

Bursa Transfer Liga 1 – Persib Kembali Lepas Pemain, Sekarang Giliran Frets Butuan

Score – Pemain yang dilepas itu adalah Frets Butuan.

Frets Butuan menjadi pemain keempat yang dilepas Persib pada bursa transfer putaran kedua Liga 1 2023/2024.

Sebelumnya, Persib sudah melepas I Putu Gede Juni Antara, Eriyanto, dan Levy Madinda.

I Putu Gede Juni Antara kembali lagi ke Bhayangkara FC.

Erianto dipinjamkan Persib ke klub Liga 2 2023/2024, PSPS Riau.

Adapun untuk Levy Madinda dilepas karena Persib mendatangkan gelandang serang asal Italia, Stefano Beltrame.

Sejauh ini belum diketahui kemana berlabuhnya Frets Butuan usai dilepas Persib.

Kabarnya, pemain berusia 27 tahun itu akan bergabung ke klub Liga 2 2023/2024, Malut United.

Persib mendoakan yang terbaik kepada pemain asal Ternate itu.

“Terima kasih Frets Butuan atas kebersamaannya dengan Persib sejak 2019.”

“Sukses dimana pun kamu berada,” tulis Persib dalam akun instagramnya, Selasa (28/11/2023).

Frets Butuan memutuskan bergabung ke Persib pada Liga 1 2019.

Sebelumnya, ia membela PSMS Medan di Liga 1 2018.

Bersama Persib, Frets Butuan sudah memainkan 91 pertandingan.

Pemain berusia 27 tahun itu menorehkan 11 gol selama memperkuat Maung Bandung.

Adapun Persib baru mendatangkan dua pemain asing untuk mengarungi putaran kedua Liga 1 2023/2024.

Pemain asing itu yakni Stefano Beltrame dan Kevin Ray Mendoza.

Untuk Kevin Ray Mendoza merupakan pemain berposisi kiper dari Filipina.

Ia didatangkan Persib untuk menggantikan Daisuke Sato yang kemungkinan besar akan dilepas Persib.

Baca Juga  Pound tergelincir setelah data inflasi lebih dingin, yen tertekan lagi