Belum Juga Gabung Barcelona, Vitor Roque Sudah Dibebani Ekspektasi Setinggi Messi-Ronaldo

Belum Juga Gabung Barcelona, Vitor Roque Sudah Dibebani Ekspektasi Setinggi Messi-Ronaldo

Belum Juga Gabung Barcelona, Vitor Roque Sudah Dibebani Ekspektasi Setinggi Messi-Ronaldo

Score – Barcelona menggaet Vitor Roque dari klub Brasil, Athletico Paranaense, pada musim panas 2023 kemarin.

Sang penyerang direkrut dengan biaya transfer senilai 61 juta euro.

Rinciannya 30 juta euro sebagai biaya transfer pokok.

Sementara 31 juta euro lainnya berupa bonus terkait performa, jumlah gol, dan trofi yang diterimanya selama berkostum Blaugrana.

Namun, Roque dijadwalkan baru akan pindah ke Barcelona pada pertengahan musim 2023-2024 atau saat bursa transfer Januari tahun depan.

Oleh sebab itu, tak ada nama Roque di skuad Barcelona musim ini.

Saat ini, tansfer tersebut tengah diguncang masalah.

Beberapa media asal Spanyol mengabarkan bahwa kepindahan Roque bakal kolaps akibat masalah finansial klub asal Catalunya itu.

Namun, kabar tersebut dibantah oleh Xavi Hernandez baru-baru ini.

Dia menegaskan bahwa penyerang berusia 18 tahun itu akan tiba di Barcelona sesuai jadwal.

Lebih lanjut, juru taktik asal Spanyol itu juga mengaku senang dengan penandatanganan Vitor Roque.

Menurutnya, Roque akan menjadi bantuan penting untuk Barcelona di periode kedua musim ini.

Xavi juga menaruh harapan yang sangat besar untuknya.

Dia berharap Roque bakal mencapai level Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo di masa depan.

“Dia akan datang dan beradaptasi, dia adalah harapan bagi tim,” sambungnya.

“Dia adalah rekrutan yang sangat bagus untuk kami.”

“Saya melihat banyak hal positif dengan penandatanganannya.”

“Dia akan memberi kami banyak bantuan.”

“Mudah-mudahan Vitor Roque bisa setara dengan Messi atau Cristiano.”

“Saya punya harapan besar kepadanya,” tutur eks pelatih Al Sadd itu menambahkan.

Baca Juga  Kemnaker komitmen transformasi digital kearsipan tingkatkan pengawasan