Bayer Leverkusen Vs Augsburg: Die Werkself Berhasil Raih Kemenangan

Bayer Leverkusen Vs Augsburg Die Werkself Berhasil Raih Kemenangan SCORE.CO.ID

SCORE.CO.ID – Bayer Leverkusen mengakhiri musim Bundesliga 2023/2024 tanpa kekalahan setelah meraih kemenangan 2-1 atas Augsburg di pekan terakhir.

Pertandingan Leverkusen Vs Augsburg

Pertandingan yang berlangsung di BayArena pada Sabtu malam (18/5/2024) yang mempertemukan antara Bayer Leverkusen dengan Augsburg.

Meski Augsburg berhasil mengalahkan Leverkusen dua kali musim lalu, kali ini mereka tidak mampu merusak pesta kemenangan tuan rumah di pekan terakhir.

Leverkusen merotasi beberapa pemain intinya, termasuk mencadangkan Granit Xhaka dan Florian Wirtz.

Victor Boniface, yang dipasang sebagai penyerang tunggal, mampu membuka keunggulan bagi Leverkusen pada menit ke-11.

Gol ini berawal dari kesalahan kiper Augsburg, Tomas Koubek, dalam menguasai bola backpass, yang kemudian direbut oleh Amine Adli.

Adli kemudian mengopernya kepada Boniface yang dengan mudah mencocor bola ke gawang kosong.

Memimpin di Awal

Unggul lebih dulu membuat Leverkusen semakin bersemangat untuk menambah gol sekaligus menjaga jarak dengan Augsburg.

Leverkusen akhirnya menambah gol pada menit ke-27 melalui Robert Andrich, gol ini bermula dari sepak pojok yang gagal diantisipasi dengan baik oleh barisan belakang Augsburg, Jonathan Tah mengambil alih bola dan menembaknya, untuk kemudian disepak Andrich dengan tumitnya ke gawang dari jarak dekat.

Leverkusen terus berusaha menambah gol lagi, tetapi setiap upaya mereka selalu berhasil digagalkan oleh Tomas Koubek yang bermain sangat baik sepanjang laga.

Babak Kedua: Augsburg Memberikan Perlawanan

Di babak kedua, Leverkusen masih mendominasi permainan dan mencoba untuk menekan Augsburg agar skor bertambah sementara hingga akhirnya Augsburg justru berhasil memperkecil skor pada menit ke-62.

Augsburg merebut bola dari kawalan Adli di sepertiga akhir permainan dan mengoper kepada Mert Komur.

Komur membawa bola hingga mendekati kotak penalti dan menuntaskannya dengan sepakan melengkung ke sisi kanan gawang Hradecky.

Setelah gol tersebut, Augsburg menjadi lebih berani untuk menyerang dan sempat membuat Leverkusen kerepotan. Granit Xhaka dan Florian Wirtz dimainkan untuk menajamkan lini serang tuan rumah.

Leverkusen sempat mendapatkan peluang melalui Wirtz dan Xhaka, tetapi Koubek berhasil mengamankan semua usaha tersebut.

Skor 2-1 bertahan hingga laga usai, dan Leverkusen mengakhiri musim 2023/2024 tanpa terkalahkan!

Total poin yang dikumpulkan anak asuh Xabi Alonso adalah 90 poin dari 34 laga, dengan selisih gol mencapai +65 dan akhirnya mereka unggul 17 poin dari Bayern Munich yang menjadi runner-up.

Exit mobile version