Score – Federico Valverde tidak pernah mempertimbangkan untuk hengkang dari Real Madrid selama jendela transfer musim panas. Gelandang timnas Uruguay itu telah membuktikan diri sebagai pemain penting dalam tim asuhan Carlo Ancelotti.
Valverde telah mengoleksi 19 gol dan 15 assist dalam 209 penampilan di semua kompetisi untuk Real Madrid . Dia terakhir mencetak gol pada Minggu, 17 September 2023 dalam pertandingan La Liga melawan Real Sociedad.
Itu merupakan kemenangan kelima bagi Los Blancos di liga musim ini. Pada akhir Agustus lalu, Valverde sering dikaitkan hengkang dari Santiago Bernabeu.
ADVERTISEMENT
Karena Real Madrid merekrut Jude Bellingham dari Borussia Dortmund, rumor kepindahan Valverde semakin kencang. Gelandang yang pernah dipinjamkan ke Deportivo La Coruna itu bisa dijual mengingat Los Blancos memiliki banyak pilihan pemain.
Klub seperti Chelsea, Liverpool, dan Manchester United kabarnya siap membawa Valverde ke Liga Inggris .
Ada laporan yang mengeklaim bahwa pemain kelahiran 22 Juli 1998 itu menyesal karena membuang kesempatan bermain di Liga Inggris saat tiga klub tersebut sedang memperkuat lini tengahnya masing-masing.
Menurut keterangan pakar transfer Fabrizio Romano, Valverde justru enggan meninggalkan Real Madrid . Valverde merasa ia pantas bermain untuk Real Madrid .
“Tawaran Liga Inggris ? Saya memiliki kemampuan bermain untuk Real. Jika saya tidak merasa seperti itu, saya mungkin akan mencari solusi lain atau Real sendiri yang akan mencarikannya untuk saya,” ujar Valverde dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Sports Mole pada Senin, 18 September 2023.
Romano sebelumnya pernah mengeklaim bahwa Valverde yang memiliki sisa kontrak empat tahun bersama Los Blancos memiliki setidaknya dua proposal untuk pindah ke Liga Inggris .
Pada pertandingan uji coba melawan AC Milan Juli 2023 lalu, Valverde mencetak dua gol penyama kedudukan dalam kemenangan 3-2. Dua gol yang diciptakannya hanya berselang satu menit.
Rossoneri terlebih dahulu unggul dua gol berkat gol Christian Pulisic dan Luka Romero. Kemudian, Valverde mencetak gol pada menit ke-57 dan 58. Adapun gol ketiga Real Madrid dibuat oleh pemain timnas Brasil, Vinicius Jr.***