Aston Villa Vs Man City – Minus 2 Pemain Penting, The Citizens OTW Quattrick Gagal Menang di Liga Inggris

Aston Villa Vs Man City – Minus 2 Pemain Penting, The Citizens OTW Quattrick Gagal Menang di Liga Inggris

Aston Villa Vs Man City – Minus 2 Pemain Penting, The Citizens OTW Quattrick Gagal Menang di Liga Inggris

Score – Manchester City dijadwalkan menghadapi Aston Villa pada pekan ke-15 Liga Inggris 2023-2024.

Dalam laga kali ini, Man City bakal bertindak sebagai tim tamu dengan menyambangi markas The Villa di Villa Park.

Duel Aston Villa vs Man City akan digelar pada Rabu (6/12/2023) waktu setempat atau Kamis pukul 03.15 WIB.

The Citizens diwajibkan meraih tiga poin dalam laga ini demi menjaga asa mempertahankan gelar juara Liga Inggris.

Saat ini, Man City berada di posisi ketiga klasemen sementara Liga Inggris dengan raihan 30 poin dari 14 pertandingan.

Mereka terpaut enam poin dari sang pemuncak klasemen, Arsenal, yang telah memainkan pertandingan pekan ini dengan menekuk Luton Town 4-3.

Namun, mengalahkan Aston Villa di kandang bukanlah perkara mudah.

Pada musim lalu, pasukan Pep Guardiola ditahan imbang Aston Villa 1-1 di Villa Park.

Sempat unggul lewat gol Erling Haaland pada menit ke-50, Man City kemudian kebobolan pada menit ke-74 melalui Leon Bailey.

Hal itu semakin diperburuk dengan performa mereka di Liga Inggris.

Tiga laga terakhirnya selalu berimbang.

Secara berturut-turut, Man City ditahan imbang Chelsea (4-4), Liverpool (1-1), dan Tottenham Hotspur (3-3).

Belum lagi, Man City juga akan tampil melawan Aston Villa tanpa Rodri dan Jack Grealish yang harus menjalani hukuman akumulasi kartu.

Dengan begitu, bukan tidak mungkin Man City bakal kembali meraih hasil imbang, bahkan kekalahan saat melawan anak asuh Unai Emery.

Hal itu pun diakui oleh sang pelatih, Pep Guardiola.

Juru taktik asal Spanyol itu menyebut bahwa Aston Villa adalah tim yang sulit dikalahkan.

Ditambah lagi, performa Aston Villa musim ini cukup konsisten.

Baca Juga  Man United 'Digulung' Bayern Munich, Andre Onana: Ini Salah Saya

Mereka berada di posisi keempat klasemen sementara Liga Inggris dengan 29 poin.

“Perjalanan, performa yang mereka miliki musim ini terutama di kandang, karena mereka telah memenangkan segalanya, tapi juga saat tandang, ini akan menjadi pertandingan yang sulit.”

“Kami sudah mengetahuinya sebelumnya, dan kami mengetahuinya sekarang,” tuturnya menambahkan.