Score – Seperti diketahui, pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong sukses mencetak sejarah bersama skuad Garuda di Piala Asia 2023.
Pelatih asal Korea Selatan tersebut memang belum lama ini berhasil membawa timnas Indonesia lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023.
Ini menjadi pertama kalinya, tim Merah Putih tembus ke babak 16 besar selama keikutsertaan timnas Indonesia.
Pasalnya, dari empat kali penampilan timnas Indonesia di Piala Asia pada edisi 1996, 2000, 2004, dan 2007, mereka tak pernah mampu lolos dari babak penyisihan grup.
Untuk itu, ini menjadi pertama kalinya skuad Garuda lolos ke babak 16 besar.
Keberhasilan timnas Indonesia ini pun membuat banyak pihak memberi dukungan kepada pelatih berusia 53 tahun tersebut.
Tak terkecuali La Grande Indonesia yang mengapresiasi Shin Tae-yong karena telah berhasil membawa timnas Indonesia mencetak sejarah.
Tak tanggung-tanggung La Grande Indonesia memasang spanduk raksasa bergambar wajah Shin Tae-yong.
Spanduk tersebut tentu dibarengi juga dengan tulisan besar akni History Maker alias pembuat sejarah.
Spanduk besar yang memperlihatkan wajah Shin Tae-yong itu terlihat jelas di salah satu Jembatan Penyebrangan Orang (JPO) di Jakarta.
La Grande Indonesia pun menunjukkan apresiasi ini dengan mengunggah video yang memperlihatkan spanduk tersebut di Instagram mereka pada Selasa (6/2/2024).
Dalam unggahan tersebut, La Grande Indonesia mengucapkan rasa terima kasih kepada mantan pelatih timnas Korea Selatan tersebut.
“Rasanya baru kemarin baru kemarin ketika kita sama-sama melihat langsung hancurnya timnas di Bukit Jalil, waktu itu anda belum menjadi pelatih kepala timnas,” lanjutnya.
“Anda bisa melihat sendiri dengan mata dan kepala anda bagaimana cara timnas kami bermain, fisik yang loyo dan gairah yang luntur. Kita hancur lebur di kualifikasi Piala Dunia 2022.”
Kelompok suporter timnas Indonesia ini pun mengungkapkan rasa bangganya kepada pelatih asal Negeri Ginseng tersebut.
Hal ini karena Shin membawa harapan baru buat tim Merah Putih dengan berhasil membawa skuad Garuda tampil di putaran final Piala Asia 2023 setelah absen selama 16 tahun lamanya.
Tak hanya membawa timnas Indonesia saja, tetapi Shin juga sukses membawa timnas kelompok usia bersaing di ajang level Asia.
Pelatih yang membawa Korea Selatan mengalahkan Jerman di Piala Dunia 2018 tersebut sukses membawa dua timnas kelompok usia juga tampil di Piala Asia.
Timnas U-20 Indonesia tampil di Piala Asia U-20 2023 dan timnas U-23 Indonesia bakal tampil pada Piala Asia U-23 2024.
Ajang Piala Asia U-23 2024 yang bakal berlangsung di Qatar pada 15 April hingga 3 Mei 2024 juga akan menjadi ajang penting.
Pasalnya, ajang ini juga sekaligus menjadi turnamen kualifikasi Olimpiade 2024 Paris nantinya.
“Anda membawa kami untuk menyambut masa depan dengan optimis, langkah awal membawa kami terbang kembali ke Piala Asia yang sudah 16 Tahun kami absen, laga melawan tuan rumah Kuwait adalah pertandingan terbaik dalam grup penyisihan Kualifikasi Piala Asia,” tulisnya.
“Untuk kelas umur, anda membawa kami juga kedalam Piala Asia U-20 dan mencetak sejarah pertama kali bersaing di Piala Asia U-23, yang akan menjadi kualifikasi untuk tampil di Olimpiade Paris.”
Tak hanya itu, apresiasi besar diberikan kepada Shin Tae-yong yang sudah membawa Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023.
Timnas Indonesia dinilai tampil garang di ajang empat tahunan tersebut dengan menghaapi Irak, Jepang, dan Vietnam pada penyisihan grup.
Walaupun tim Merah Putih tersingkir di babak 16 besar, Shin Tae-yong tetap diapresiasi.
Pasalnya, Jordi Amat dan kawan-kawan dinilai tampil luar biasa saat menghadapi Australia di babak 16 besar Piala Asia 2023.
“Dan yang terbaru, anda mencetak sebuah sejarah, lolos dari grup Piala Asia, dan harus kalah dengan kepala yang tegak oleh Australia,” tulis La Grande Indonesia.
“Bagaimana anda membuat cara bermain timnas yang penuh gairah, pantang menyerah, disiplin dan penuh perjuangan yang sudah kami rindukan bertahun-tahun,” tegasnya.
Dengan keberhasilan itu, apresiasi ini pun diberikan kepada Shin Tae-yong.
Suporter timnas Indonesia ini pun berharap perjuangan Shin bersama skuad Garuda tak berakhir hingga Juni 2024 ini.
Hal ini karena, kontrak Shin Tae-yong bakal berakhir pada Juni 2024, sehingga sang pelatih saat ini hanya akan fokus dalam dua agenda besar yakni Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dan Piala Asia U-23 2024.
Skuad Garuda akan menghadapi Vietnam dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang berlangsung pada 21 dan 26 Maret 2024.
Kemudian untuk timnas U-23 Indonesia akan melakoni laga Piala Asia U-23 2024 yang mulai pada 15 April mendatang.
La Grande Indonesia berharap dua agenda ini tak akan menjadi akhir dari pertemuan dengan mantan pelatih Seongnam Ilhwa Chunma tersebut.
“Untuk pria tua bernama Shin Tae-yong kami ucapkan jutaan terima kasih kami untuk dedikasi anda kepada timnas merah putih,” tulisnya.
“Kami harap Piala Asia U23 dan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Round 2 bukan akhir perjumpaan kita, kami mohon bawa Garuda terbang lebih tinggi!,” pungkasnya.