Klasemen Liga Voli Korea – Megawati dan Red Sparks Ketiban Durian, Naik Peringkat Karena Tim Penakluk Remuk

Klasemen Liga Voli Korea – Megawati dan Red Sparks Ketiban Durian, Naik Peringkat Karena Tim Penakluk Remuk

ywAAAAAAQABAAACAUwAOw== SCORE.CO.ID

Score – Meski tidak menjalani pertandingan, Red Sparks mendapatkan berkah di mana mereka naik satu tingkat pada klasemen Liga Voli Korea Selatan 2023-2024.

Kepastian tersebut didapat setelah GS Caltex menelan hasil minor dalam pertandingan melawan Pink Spiders pada Selasa (31/10/2023).

Kim Yeon-koung dkk meraih kemenangan telak straight set atas GS Caltex dengan skor 3-0 (25-22, 26-24, 25-23).

Dengan kemenangan ini membuat Pink Spiders menduduki puncak klasemen sementara dengan meraih total 12 poin dari lima laga.

Di sisi lain, kekalahan pada pertandingan ini membuat GS Caltex menelan kekalahan pertama mereka musim ini.

Kang So-hwi dan kolega sebelumnya memang tampil luar biasa dengan tidak terkalahkan di tiga pertandingan awal musim ini.

Torehan itu termasuk saat GS Caltex menumbangkan Red Sparks bersama Megawati pada pekan kedua.

Pemain asal Jember, Jawa Timur itu dan pasukannya dibuat tak berdaya dengan kekalahan 0-3 (21-25, 22-25, 17-25) dari GS Caltex.

Kini, kekalahan dari Pin Spiders tak hanya menodai rekor gemilang yang sempat dibukukan oleh GS Caltex.

Hasil minor ini juga membuat GS Caltex harus turun satu tingkat untuk kini menduduki ranking keempat klasemen sementara.

Sedangkan Red Sparks mendapatkan berkah dalam perjumpaan GS Caltex dan Pink Spiders hari ini di mana mereka naik ke peringkat ketiga.

Sama-sama menorehkan total delapan poin, Red Sparks berhak menduduki peringkat ketiga karena memiliki rasio set yang lebih baik.

Red Sparks bersama Megawati akan melakoni pertandingan kelima musim ini dengan melawan Gimcheon Korea Expressway Hi-Pass.

Pertandingan tersebut dijadwalkan akan bergulir pada hari Kamis (2/11/2023) mulai pukul 17.00 WIB.

Berikut update klasemen sementara Liga Voli Korea Selatan 2023-2024

Baca Juga  FPTI: Indonesia masih berpeluang rebut tiket Olimpiade lewat dua seri

1. Incheon Heungkuk Life Pink Spiders – 12 Poin

2. Suwon Hyundai E&C Hillstate – 9 Poin

3. Daejeon Jung Kwan Jang Red Sparks – 8 Poin

4. GS Caltex Seoul KIXX – 8 Poin

5. Gwangju AI Peppers Savings Bank – 3 Poin

6. Hwaseong IBK Altos – 2 Poin

7. Gimcheon Korea Expressway Hi-Pass – 2 Poin