Head to Head Astrup/Rasmussen (Denmark) vs Ou/Liu (China) dan Prediksi Skor

Head to Head Astrup/Rasmussen (Denmark) vs Ou/Liu (China) dan Prediksi Skor

SCORE.CO.ID – Partai Ganda Putra lanjutan babak penyisihan Grup D Olimpiade Paris 2024 akan mempertemukan pasangan wakil Denmark Astrup/Rasmussen (Denmark) melawan wakil China Ou Xuan Yi/Liu Yu Chen, Senin (29/7/2024) pukul 20.40 WIB.

Bila melihat hasil ketidakberuntungan Astrup/Rasmussen memang Grup D ini dibilang grup neraka pasalnya mereka juga akan bertemu wakil tersulit lainnya yaitu wakil Taiwan, Lee Yang/Wang Chi Lin, wakil Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dan wakil Amerika, Vinson Chiu/Joshua Yuan.

Disini Ou/Liu adalah pasangan yang tidak diunggulkan, tetapi di laga pembuka kemarin berhasil menang atas pasangan Vinson Chiu/Joashua Yuan asal Malaysia dengan dua set langsung 21-13 dan 21-14, Minggu (28/7/2024).

Apa Persiapan Pemain?

Liu mengungkapkan bahwa Olimpiade tahun ini menjadi yang terakhir baginya. Jadi target hanyalah sebuah angka pencapaian yang tidak lagi dikejar olehnya.

“Kejuaraan Dunia pertama pada 2014 di Kopenhagen, dan Kejuaraan lainnya akan berakhir di pesta tertinggi yaitu Olimpiade 2024,” dilansir dari tulisan Yuchen di akun Weibo, Senin (29/7/2024).

Sementara kawannya Ou sudah memastikan dirinya memiliki mental dan fisik yang sehat disini.

Astrup sendiri mengaku setuju dengan pendapat Rasmussen dimana undian kali ini tidak berpihak pada mereka.

“Yaaah, bukan keuntungan yang kami harapkan dari mengamankan posisi unggulan kedua dengan kemenangan di Paris ini,” kata Rasmussen.

Head to Head Astrup/Rasmussen (Denmark) vs Ou/Liu (China)

Sepanjang sejarah turnamen BWF digelar kedua ganda ini telah bertemu sebanyak 4 kali, tapi wakil Denmark berhasil menyamakan kedudukan rekor.

 1. Pertemuan di Indonesia Master 2024:  Astrup/Rasmussen (Denmark) vs Ou/Liu (China) 21-14 & 21-19 

 2. Pertemuan di Perancis Open 2023: Astrup/Rasmussen (Denmark) vs Ou/Liu (China) 21-17 & 21-19

 3. Pertemuan di Indonesia Open 2023: Astrup/Rasmussen (Denmark) vs Ou/Liu (China) 21-16, 19-21 & 15-21

 4. Pertemuan di Jerman Open 2022: Astrup/Rasmussen (Denmark) vs Ou/Liu (China) 18-21 & 17-21

Prediksi Skor Pertandingan Astrup/Rasmussen (Denmark) vs Ou/Liu (China)

Bila melihat hasil sejarah h2h tentu kedua pemain ganda campuran ini sama kuat, tetapi di turnamen ini Astrup masih tidak menyangka bahwa ia dan rekannya yang menjadi keunggulan kedua harus tampil di Grup Neraka.

Baca Juga  Prediksi Skor RB Leipzig vs Juventus: Serangan Tajam di UCL 2024/2025

“Saya masih sedikit kesal karena saya unggulan kedua disini, tapi saya akan bermain sebaik mungkin nanti malam,” terangnya dilansir dari laman resmi Denmark.

Jadi untuk skor akhir dimenangkan oleh Ganda China dengan tiga set yaitu 21-17, 19-21, dan 20-22.