SCORE.CO.ID – Eks striker Timnas Indonesia, Greg Nwokolo, mengungkapkan kritikannya terhadap program naturalisasi pemain keturunan yang saat ini sedang digalakkan oleh PSSI.
Meski program ini memberikan dampak positif, Greg menekankan perlunya seleksi yang lebih fokus dan teknis agar benar-benar mendukung kebutuhan tim.
Efek Positif Naturalisasi
Saat ini, Timnas Indonesia memiliki sebelas pemain naturalisasi, dengan kemungkinan bertambah jika Maarten Paes segera bergabung.
Greg mengakui bahwa banyak prestasi baru telah diraih berkat kehadiran pemain naturalisasi ini dan ia juga mengakui ada juga efek positif dari program ini.
Namun, Greg juga menegaskan bahwa ada aspek terpenting yakni persoalan teknis yang kerap tidak diperhatikan oleh PSSI saat melakukan naturalisasi.
Kebutuhan Striker yang Efektif
Salah satu kritik utama Greg adalah kurangnya fokus pada kebutuhan teknis, terutama di lini depan dan ia juga mengingatkan bahwa Timnas Indonesia pernah memiliki striker-striker tajam seperti Bambang Pamungkas, Cristian Gonzales, dan Beto Goncalves yang mampu menjadi andalan di lini depan.
Saat ini, Timnas Indonesia kesulitan mencetak gol dalam dua laga terbaru melawan Irak dan Filipina di ronde kedua kualifikasi Piala Dunia.
Hal ini menunjukkan bahwa lini depan masih perlu dibenahi. Rafael Struick, yang menjadi striker utama, dinilai masih memerlukan pengalaman lebih karena usianya yang baru 21 tahun dan performanya yang naik turun.
Prioritas di Sektor yang Tepat
Greg juga menyayangkan bahwa PSSI mendatangkan pemain naturalisasi di sektor yang sudah memadai, sebagai contoh untuk posisi bek kiri, Indonesia sudah memiliki Shayne Pattynama, namun kini juga ada Calvin Verdonk dan Nathan Tjoe-A-On, yang aslinya juga bek kiri.
Keputusan ini tentunya akan berakibat kepada Nathan yang pada akhirnya mengharuskan dia untuk bermain sebagai gelandang.
Menurut Greg, kebutuhan timnas saat ini adalah pemain yang sudah siap bermain di level senior, bukan yang masih dalam tahap pengembangan, selain itu juga disebutkan bahwa pentingnya timing dalam memberikan bola ke lini depan..
Potensi Ragnar Oratmangoen
Meskipun banyak kritik, Greg juga memberikan pujian kepada salah satu pemain naturalisasi, Ragnar Oratmangoen, seorang pemain yang bisa bermain sebagai winger dan striker ini dinilai tampil apik dan mengingatkan Greg pada masa mudanya.
Ragnar saat ini bermain di kasta tertinggi Liga Belanda bersama Fortuna Sittard dan sudah menjalani empat pertandingan bersama Timnas Indonesia, mencetak satu gol.