Wasit Final Liga Champions Dortmund Vs Madrid Pernah Dilaporkan Berbuat Curang

Wasit Final Liga Champions Dortmund Vs Madrid Pernah Dilaporkan Berbuat Curang

SCORE.CO.ID – UEFA telah menetapkan wasit untuk memimpin final Liga Champions antara Borussia Dortmund dan Real Madrid dan wasit yang dipercayakan UEFA tersebut adalah Slavko Vincic dari Slovenia.

Vincic, yang berusia kini 44 tahun dan merupakan salah satu wasit senior UEFA dianggap mampu memimpin jalannya Final Liga Champions dengan baik.

Namanya menjadi sempat menjadi topik utama saat membuat keputusan kontroversial yang merugikan Barcelona ketika menghadapi Inter Milan dalam fase grup Liga Champions musim lalu.

Slavko Vincic Pernah Dituduh Curang oleh Barcelona

Barcelona merasa tidak puas dengan sejumlah keputusan wasit Slavko Vincic dalam kekalahan mereka 0-1 dari Inter Milan di Liga Champions.

Gol tunggal yang dicetak oleh Hakan Calhanoglu menjadi penentu dalam pertandingan yang berlangsung di San Siro pada Rabu (5/10/2022) dini hari.

Meskipun Barcelona tampil dominan sepanjang pertandingan, mereka merasa dirugikan oleh dua keputusan Vincic yang dianggap mempengaruhi hasil akhir.

Dianggap Tidak Mempedulikan VAR

Pertama-tama, gol yang dicetak oleh Pedri pada menit ke-67 dibatalkan oleh Vincic setelah berkonsultasi dengan Pol Van Boekel, Video Assistant Referee (VAR), dan mengecek tayangan ulang.

Gol tersebut dianulir karena handball yang dilakukan oleh Ansu Fati sebelum bola diterima oleh Pedri.

Barcelona mengajukan protes terhadap keputusan tersebut dengan alasan bahwa handball yang dilakukan oleh Ansu Fati tidak disengaja dan terjadi karena perubahan arah bola setelah menyentuh tangan kiper Inter, Andre Onana.

Barcelona pun berpendapat bahwa gol yang dicetak oleh Pedri seharusnya sah, selain itu ada kejadian lain yang membuat Barcelona kesal.

Kejadian tersebut adalah ketika Denzel Dumfries melakukan handball di dalam kotak penalti Inter pada akhir babak kedua.

Baca Juga  Tim La Liga Bersiap Hadapi 3 Tim Kecil di UCL, Barcelona Diprediksi Menang

Dalam situasi ini, Vincic juga berkomunikasi dengan VAR, tetapi tidak melakukan pengecekan tayangan ulang.

Final Liga Champions Tanggal 2 Juni 2024

Pertandingan final Liga Champions musim 2023/2024 akan berlangsung di Wembley Stadium pada Minggu (2/6/2024) dini hari WIB, atau sekitar pukul 20.00 waktu setempat.

Slavko Vincic telah memimpin tujuh pertandingan dalam ajang Liga Champions musim ini, termasuk leg kedua perempat final antara Dortmund dan Atletico, serta leg kedua babak 16 besar antara Bayern Munich dan Lazio.

Dalam final ini, Vincic akan didampingi oleh dua rekan senegaranya, yaitu Tomaz Klancnik dan Andraz Kovacic sebagai hakim garis.

Sedangkan ofisial keempat adalah Francois Letexier dari Prancis, dan wasit VAR yang bertugas adalah Nejc Kajtazovic bersama Rade Obrenovic dan Massimiliano Irrati.

Bagi Real Madrid, final ini akan menjadi penampilan ke-15 mereka dalam ajang Piala/Liga Champions, di mana mereka telah menjadi juara dalam 14 kesempatan sebelumnya.

Sementara itu, untuk Borussia Dortmund, ini adalah final ketiganya setelah meraih gelar juara pada tahun 1997 dan menjadi runner-up pada tahun 2013.