Google umumkan dukungan “software” Chromebook hingga 10 tahun

Google umumkan dukungan “software” Chromebook hingga 10 tahun

Score – Perusahaan teknologi Google mengumumkan dukungan software atau perangkat lunak bagi produk Chromebook dengan durasi lebih panjang hingga 10 tahun.

Langkah itu diambil Google agar perangkat pintarnya bisa lebih ramah lingkungan sejalan dengan industri keberlanjutan.

Dalam laporan GSM Arena, Jumat (15/9), perangkat Chromebook yang akan mendapatkan dukungan software hingga 10 tahun ini merupakan produk yang dirilis setelah 2021. Perangkat yang diproduksi sebelum 2021 juga masih akan mendapatkan kesempatan untuk mendapatkan dukungan perangkat lunak yang diperpanjang selama pengguna dan admin TI memperpanjang pembaruan otomatis.

Meski demikian, ekstensi itu tidak menjamin bahwa semua fitur baru akan berfungsi di Chromebook lama.

Google mengatakan telah bekerja sama dengan mitra vendor untuk memastikan dukungan perangkat lunak jangka panjang karena memerlukan kompatibilitas dengan semua perangkat keras, seperti modem Wi-Fi, CPU, dan komponen lainnya.

Selain dukungan pada software, Google juga berupaya memastikan peningkatan pada performa untuk layanan perbaikannya.

Hal itu dibuat mengingat Chromebook merupakan perangkat yang cukup banyak digunakan oleh sektor pendidikan, banyak sekolah yang menggunakannya dan mengandalkan perbaikan internal di sekolah.

Di Amerika Serikat, misalnya, sekitar 80 persen sekolah juga menawarkan perbaikan internal tersebut karena komponen Chromebookmudah ditemukan lewat kanal Program Perbaikan Chromebook sehingga tak memakan waktu untuk melakukan perbaikan perangkat.

Adapun peningkatan pertama yang akan dikenalkan dalam beberapa bulan mendatang ialah pembaruan untuk meningkatkan efisiensi energi perangkat. Pembaruan tersebut akan menerapkan fitur-fitur yang menghemat masa pakai baterai dan mengurangi proses yang boros energi.

Baca Juga  Timnas Brasil Sudah Punya Pelatih Terbaik, Legenda Barcelona Sebut Carlo Ancelotti Tak Dibutuhkan