Sudah Dapat Restu dari Legenda Timnas Belanda, Arne Slot Makin Dekat Jadi Pelatih Liverpool

Sudah Dapat Restu dari Legenda Timnas Belanda, Arne Slot Makin Dekat Jadi Pelatih Liverpool

ywAAAAAAQABAAACAUwAOw== SCORE.CO.ID

Score – Proses pencarian Liverpool untuk menemukan pengganti Juergen Klopp masih terus berlanjut.

Sebelumnya, Liverpool sempat dikaitkan dengan dua nama, yaitu Xabi Alonso dan Ruben Amorim.

Namun, dua nama tersebut pada akhirnya gagal menjadi calon pelatih Liverpool pada musim 2024-2025 mendatang.

Xabi Alonso memutuskan untuk bertahan di Bayer Leverkusen karena masih memiliki impian yang ingin diraih.

Sementara itu, Ruben Amorim ternyata masih belum menjalin komunikasi secara personal dengan Liverpool.

Bahkan, Ruben Amorim kabarnya malah akan berpaling ke klub Liga Inggris lainnya, yaitu West Ham United.

Akan tetapi, semuanya lagi-lagi sekadar rumor dan belum dikonfirmasi secara langsung, baik oleh pihak Amorim maupun West Ham United.

Di sisi lain, Liverpool justru melakukan langkah mengejutkan dengan mengincar pelatih Feyenoord, Arne Slot.

The Reds bahkan dikabarkan sudah berencana untuk melakukan kontak langsung dengan pihak Arne Slot dalam beberapa waktu mendatang.

Liverpool menyiapkan poin-poin penting terkait proyek masa depan klub untuk didiskusikan bersama Arne Slot.

Munculnya nama Arne Slot sebagai kandidat suksesor Liverpool memang cukup mengejutkan.

Pasalnya, pelatih asal Belanda tersebut masih belum begitu mentereng di Eropa jika dibandingkan dengan nama-nama besar lainnya.

Bahkan, para pendukung Liverpool masih ragu dengan kemampuan Arne Slot untuk menjadi pelatih.

Meski demikian, pendapat berbeda justru disampaikan oleh legenda Timnas Belanda, Frank de Boer.

De Boer menilai bahwa pelatih berusia 45 tahun itu sudah membuktikannya saat bersama Feyenoord dalam tiga musim terakhir.

“Akan sangat fantastis jika Arne Slot menjadi manajer Liverpool,” ucap De Boer.

“Di Feyenoord ia telah membuktikan bahwa ia bisa membangun sebuah tim,” lanjut eks kapten Timnas Belanda itu.

Baca Juga  Pochettino sanjung penampilan Sterling lawan Luton

Arne Slot sendiri sebenarnya merupakan salah satu sosok pelatih Belanda yang tengah banyak dibicarakan.

Sejak menukangi Feyenoord pada 2021 lalu, ia berhasil membawa klub menjuarai Eredivisie pada musim 2022-2023.

Tidak hanya itu, Arne Slot juga mampu membawa Feyenoord menjadi runner-up UEFA Conference League pada musim pertamanya.

Musim ini, Arne Slot baru saja membawa tim asuhannya menjadi juara Piala Belanda usai mengalahkan NEC Nijmegen di partai puncak.