Penampilan Gila Kobbie Mainoo saat Lawan Liverpool Ingatkan Legenda Man United pada Luka Modric

Penampilan Gila Kobbie Mainoo saat Lawan Liverpool Ingatkan Legenda Man United pada Luka Modric

ywAAAAAAQABAAACAUwAOw== SCORE.CO.ID

Score – Hasil kurang maksimal didapat Manchester United saat menjamu Liverpool pada pekan ke-32 Liga Inggris 2023-2024.

Mentas di Old Trafford, Minggu (7/4/2024), Setan Merah dipaksa berbagi poin setelah bermain imbang 2-2.

Man United tertinggal lebih dulu pada menit ke-23 lewat gol Luis Diaz.

Namun, masuk babak kedua, alur pertandingan tampak lebih berpihak kepada tuan rumah.

Bahkan, pasukan Erik ten Hag sempat berbalik unggul atas The Reds, tepatnya pada menit ke-67.

Gol pembalik kedudukan itu dicetak oleh gelandang muda Man United, Kobbie Mainoo.

Memanfaatkan umpan Aaron Wan-Bissaka, gelandang berusia 18 tahun itu menusuk ke kotak penalti sebelum melepaskan tembakan melengkung yang mengarah ke pojok kiri gawang.

Namun, Man United pada akhirnya gagal menang setelah Mohamed Salah mencetak gol penyeimbang menit ke-84 via tendangan penalti.

Di luar itu, performa Kobbie Mainoo pada laga kontra Liverpool berhasil mengundang decak kagum dari banyak pihak.

Salah satunya datang dari Rio Ferdinand.

Bek legendaris Man United mengatakan bahwa penampilan Mainoo mengingatkan dirinya pada maestro Real Madrid, Luka Modric.

“Dia mengingatkan saya pada Luka Modric.”

“Dia selalu mendengar siapa yang ada di belakangnya.”

“Anda bisa melihat dia melakukan sentuhan pertama, langsung bergerak ke samping dan melepaskan tendangan yang hebat.”

“Sulit untuk mempertahankan itu,” tuturnya menambahkan.

Baru melakoni debut di Man United pada November 2023, Mainoo kini sudah mendapatkan posisi reguler di skuad Erik ten Hag.

Badai cedera yang dialami Man United hingga performa impresif sang pemain menyebabkan Mainoo cepat menjadi pemain inti.

Mainoo juga menunjukkan beberapa performa impresifnya di periode kedua musim ini.

Kini Kobbie Mainoo punya catatan 3 gol dan 2 assist dari 26 pertandingan.

Baca Juga  DJP sebut realisasi pemadanan NIK dan NPWP di NTT capai 84,66 persen

Performanya yang juga turut membawanya sempat dipanggil Timnas Inggris dalam laga uji coba bulan lalu.