Score – Pebulu tangkis tunggal putra IndiaKiran George mengaku tak menduga bisa tampil sebagai juara pada turnamen bulu tangkis Indonesia Masters 2023 usai mengalahkan wakil Jepang KooTakahashidi final turnamen BWF TourSuper 100 itu.
Dalam laga yang digelar di GOR PBSI Jalan Pancing, Medan, Sumatera Utara, Minggu, tunggal putra rangking 50 dunia itu naik podium tertinggi seusai menang atas wakil Negeri Matahari Terbit dengan skor 21-19, 22-20.
Sebagai satu di antara pemain berpengalaman, runner up Denmark Masters 2022 itu bermain lebih tenang untuk bisa meraih kemenangan straight game dalam tempo 56 menit.
“Kemenangan yang sangat luar biasa. Saya juga tidak menyangka bisa menjadi juara di turnamen BNI Indonesia Masters 2023. Lawan yang saya hadapi juga tidak mudah mengingat banyak pemain muda berbakat dan senior yang tampil,” ungkap Kiran.
Kemenangan ini sejatinya mengakhiri paceklik gelar Kiran seusai terakhir berjaya pada turnamen Polish Open 2022. Saat itu di partai puncak, Kiran menang dengan skor 21-15, 21-14 saat berhadapan dengan wakil Taiwan Chia Hao Lee.
“Sekali lagi senang rasanya bisa menjadi juara kembali mengingat terakhir kali saya jadi jawara adalah pada 2022. Gelar ini sebagai motivasi saya ke depan untuk menjadi lebih baik lagi,” tambah juara Polish International 2021 itu.
Pada final turnamen Indonesia Masters 2023 Kiran George merasa terkesan mengingat suporter juga memberikan dukungan penuh kendati ia bukan wakil tuan rumah.
Menurut Kiran hal tersebut sangat langka dan menjadi motivasi tambahan saat dirinya berlaga di lapangan.
“Terima kasih buat penonton di GOR Pancing yang terus memberikan dukungan buat saya. Saya tidak menyangka mereka memberikan dukungan sepanjang laga buat saya. Kemenangan ini juga satu di antaranya buat kalian yang memberikan dukungan dari awal turnamen sampai akhir,” katanya.