Indonesia Bawa Satu Gelar Juara Lewat Ruzana, Tunggal Putri 18 Tahun Itu Tumbangkan Wakil Malaysia Sekaligus Balas Kekalahan Mutiara dan Chiara

Indonesia Bawa Satu Gelar Juara Lewat Ruzana, Tunggal Putri 18 Tahun Itu Tumbangkan Wakil Malaysia Sekaligus Balas Kekalahan Mutiara dan Chiara

ywAAAAAAQABAAACAUwAOw== SCORE.CO.ID

Score – Ruzana sukses naik podium tertinggi Sri Lanka International Seris 2024 setelah memetik kemenangan pada babak final di Distric Sports Complex, Galle, Sri Lanka, Minggu (18/2/2024).

Tunggal putri Indonesia yang masih berusia 18 tahun tersebut mampu meraih gelar setelah mengandaskan wakil Malaysia, Siti Zulaikha.

Bertarung dalam laga yang bergulir selama 60 menit, Ruzana sukses mengalahkan Zulaikha dalam permainan straight game, dengan skor 21-19, 21-15.

Kemenangan tersebut memberi kesan mendalam bagi pemain asal Lubuk Linggau, Palembang itu.

Sebab ini adalah gelar juara pertama Ruzana di level senior.

Selain itu, pemain jebolan Audisi PB Djarum 2015 itu juga berhasil membalaskan kekalahan dari dua rekannya sekaligus yang sebelunya sama-sama takluk dari Zulaikha.

Zulaikha sebelumnya merangkak dari babak kualifikasi.

Tetapi wakil Negeri Jiran itu berhasil membuat kejutan dengan menumbangkan sejumlah unggulan termasuk, Mutiara Ayu Puspitasari.

Mutiara, yang notabene dikenal sebagai Juara Asia Junior 2023, kalah dalam dua gim langsung dari Zulaikha di babak 16 besar.

Kemudian Chiara Marvella Handoyo juga jadi korban Zulaikha.

Chiara, runner-up Kejuaraan Dunia Junior 2023 itu kalah dalam tiga gim dengan skor 13-21, 21-15, 14-21, pada babak semifinal.

Beruntung, keganasan Zulaikha yang masih duduk di ranking 333 dunia itu akhirnya diputus oleh Ruzana.

Bahka kemenangan Ruzana itu diraih dalam pertemuan pertama mereka sepanjang karier. Artinya, Ruzana menghadapi Zulaikha dalam duel ‘buta’ tanpa tahu banyak tentang kelebihan dan keunggulan sang lawan.

Sementara itu, hasil mengesankan terjadi di nomor tunggal putra ketika wakil Kanada, Sheng Xiaodong sukses merengkuh gelar juara setelah mengalahkan wakil India.

Kemenangan Sheng terjadi dalam duel dramatis, 10-21, 21-19, 22-20.

Baca Juga  Dash Sports gelar Jakarta Short Course dan Dash Basketball Tournament

Adapun di tiga nomor lainnya yakni nomor ganda, semuanya dikuasai oleh wakil-wakil Thailand.

Satu diantaranya didapat dari ganda putra di mana unggulan teratas Sirawit Sothon/Natthapat Trinkajee mengalahkan wakil Merah Putih lainnya, Reza Dwicahya Purnama/Rian Canna Varo.

Hasil Lengkap Final Sri Lanka Intiernational Series 2024, Minggu (18/2/2024):

Tunggal Putra

Tunggal Putri

Ganda Putra

Ganda Putri

Ganda Campuran