Jadi Tim Musafir Tak Surutkan Semangat Pemain Persija, Target Firza Andika dalam 3 Laga di Bali

Jadi Tim Musafir Tak Surutkan Semangat Pemain Persija, Target Firza Andika dalam 3 Laga di Bali

ywAAAAAAQABAAACAUwAOw== SCORE.CO.ID

Score – Seperti diketahui, Persija terpaksa harus menjadi tim musafir dalam dua laga kandang saat menghadapi Madura United dan Dewa United.

Tim berjulukan Macan Kemayoran ini harus menjadi musafir dalam dua laga tersebut karena stadion yang selama ini menjadi markas Persija dalam tahap renovasi.

Stadion Patriot Candrabhaga sedang direnovasi, sedangkan untuk Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) dan Jakarta International Stadium (JIS) belum dalam kondisi yang siap dipakai.

Hal ini karena beberapa hari lalu, dua stadion besar di Jakarta itu digunakan untuk kampanye, sehingga perlu waktu untuk pemulihan.

Situasi ini membuat Persija bakal berkandang di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali untuk sementara waktu.

Tim asuhan Thomas Doll akan menjamu Madura United pada Kamis, 22 Februari 2024 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

Selain mereka, Persija juga akan menghadapi Dewa United di stadion tersebut pada Sabtu, 2 Maret 2024 pukul 19.00 WIB.

Dalam dua laga ini, Persija memang bakal menjadi tim musafir.

Akan tetapi, situasi ini tak mempengaruhi para pemain.

Firza Andika mengatakan bahwa para pemain pasti akan memberikan penampilan terbaik meski tampil sebagai tim musafir di Bali.

Menurutnya, di mana pun Persija main, sebagai pemain tentu saja semuanya ingin meraih hasil yang positif.

Apalagi Persija juga secara perlahan bertekad merangkak ke posisi atas klasemen Liga 1, tentu saja Macan Kemayoran bertekad meraih tiga poin disetiap pertandingan.

“Walaupun semua tahu situasinya akan sedikit berbeda karena kami akan bermain di Bali, yang kami kejar tetap sama, yaitu hasil positif,” ucapnya.

“Saya yakin teman-teman satu tim punya pemikiran yang sama.”

Lebih lanjut Firza mengatakan bahwa tak hanya dalam dua laga kandang saja mereka ingin meraih tiga poin di masing-masing laga, Namun, laga melawan tandang melawan Arema FC juga bertekad mengamankan tiga poin.

Baca Juga  Man City Vs Liverpool, Pep Guardiola Banyak Ambil Ilmu dari Juergen Klopp

Seperti diketahui, Arema FC juga saat ini berkandang di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.

Untuk itu, tim kebanggaan bobotoh tersebut menargetkan kemenangan dalam setiap pertandingan.

Walaupun pemain berusia 24 tahun tersebut tahu ini tak akan menjadi pertandingan mudah.

Akan tetapi, ia dalam ambisi besar untuk bisa membawa Persija meraih hasil maksimal selama tampil di Bali nantinya.

“Kalau dilihat dari tiga tim yang akan melawan kami di Bali yaitu ada Madura United dan Dewa United sebagai tim tamu, dan Arema FC tuan rumah,” kata Firza.

“Semuanya adalah lawan yang kuat.”

“Jadi saya dan yang lain, harus sangat waspada sejak menit pertama melawan semua,” tuturnya.