Piala Asia 2023 – Skenario Timnas Indonesia Lolos ke Babak 16 Besar Usai Kalah dari Jepang

Piala Asia 2023 – Skenario Timnas Indonesia Lolos ke Babak 16 Besar Usai Kalah dari Jepang

Piala Asia 2023 – Skenario Timnas Indonesia Lolos ke Babak 16 Besar Usai Kalah dari Jepang

Score – Timnas Indonesia gagal mengamankan kemenangan saat berjumpa Jepang pada laga terakhir Grup D Piala Asia 2023.

Skuad Garuda kalah 1-3 dari Jepang pada laga yang dilangsungkan di Stadion Al Thumama, Doha, Rabu (24/1/2024).

Jepang menang lewat hattrick penyerang Feyenoord Rotterdam, Ayase Ueda.

Sementara satu gol hiburan dari Timnas Indonesia dicetak oleh Sandy Walsh jelang akhir babak kedua.

Berdasarkan hasil ini, Timnas Indonesia dipastikan finis di peringkat ketiga Grup D.

Timnas Indonesia masih bisa lolos ke babak 16 besar sebagai peringkat ketiga terbaik.

Berdasarkan situasi saat ini, situasi Timnas Indonesia tidak menguntungkan.

Skuad asuhan Shin Tae-yong berharap dengan hasil di Grup E dan Grup F.

Hasil yang dimaksud adalah laga Bahrain vs Yordania (Grup E) dan Oman vs Kirgistan (Grup F).

Untuk memastikan tiket lolos, satu dari tiga skenario ini harus terwujud.

Timnas Indonesia masih bisa lolos jika Bahrain kalah dari Yordania.

Minimal Yordania berhasil menang 3-0 atas Bahrain untuk bisa lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023.

Yordania sendiri dipastikan bakal tampil sekuat tenaga untuk lolos.

Pasalnya, Yazan An Naimat dan kawan-kawan baru mengoleksi 4 poin dan butuh 3 poin tambahan untuk mengunci tiket babak 16 besar.

Timnas Indonesia masih bisa lolos jika Yordania menang 2-0 atas Bahrain

Jika Yordania menang 3-1, Timnas Indonesia masih berpeluang lolos dengan catatan poin disiplin Skuad Garuda lebih unggul dari Bahrain.

Saat ini, Timnas Indonesia mengantongi -8 poin disiplin dan Bahrain -3 sampai tulisan ini dirilis.

Sementara laga berikutnya yang menentukan kelolosan Timnas Indonesia terjadi pada pertandingan Oman vs Kirgistan.

Hasil imbang memastikan Timnas Indonesia mengunci tiket ke babak 16 besar.

Baca Juga  Timnas Indonesia Dinilai akan Berikan Kejutan di Piala Asia 2023, Layaknya Maroko di Piala Dunia 2022

Sementara jika Kirgistan menang 1-0 dan 2-1, Timnas Indonesia masih bisa mengunci tiket ke babak 16 besar.

Jika Kirgistan menang 3-2, Timnas Indonesia masih bisa lolos dengan catatan poin disiplin Skuad Garuda lebih unggul dari Kirgistan.

Skenario Lengkap Timnas Indonesia Jika Ingin Lolos ke Babak 16 Besar Piala Asia 2023:

Skenario 1: Bahrain vs Yordania (Grup E)

– Bahrain kalah dengan selisih 3 gol berapapun skornya- Bahrain kalah 0-2- Bahrain kalah 1-3, dengan catatan disciplinary points-nya harus lebih kecil dari Indonesia.

Skenario 2: Oman vs Kirgistan (Grup F)

– Kirgistan vs Oman imbang berapapun skornya.

Skenario 3: Oman vs Kirgistan (Grup F)

– Kirgistan menang dengan skor 1-0, 2-1- Kirgistan menang dengan skor 3-2, dengan catatan disciplinary points-nya harus lebih kecil dari Indonesia

Catatan: Salah satu skenario tersebut terwujud, Timnas Indonesia resmi amankan tiket lolos ke babak 16 besar.