Hasil Sidang Komdis PSSI – Ruwetnya Duel Persik Vs PSM Berbuah Denda Ratusan Juta

Hasil Sidang Komdis PSSI – Ruwetnya Duel Persik Vs PSM Berbuah Denda Ratusan Juta

ywAAAAAAQABAAACAUwAOw== SCORE.CO.ID

Score – PSSI baru saja merilis hasil sidang Komdis pada Senin (8/1/2024).

Pada kesempatan ini, Persik kediri menjadi salah satu tim yang paling banyak dikenai sanksi.

Hal tersebut tak terlepas dari adanya kericuhan saat melawan PSM Makassar pada tanggal 18 Desember 2023 lalu.

Kala itu, kericuhan terjadi pada akhir babak kedua.

Tepatnya yakni terkait gol Yuran pada menit ke-86.

Wasit awalnya tak langsung mengesahkan gol pemain PSM itu dan pertandingan kembali dilanjutkan.

Namun tak berselang lama, wasit memutuskan untuk mengesahkan gol Yuran.

Hal ini sempat menuai kritik dari pemain Persik dan suporter.

Bahkan ada beberapa oknum suporter yang nekat masuk ke lapangan yang membuat pertandingan dihentikan sementara.

Akibat kejadian ini, Persik dikenai denda sebesar Rp70 juta rupiah.

Denda lebih besar diberikan kepada pemain PSM, Ardiansyah.

Ardiansyah didenda Rp75 juta karena dinilai sosok yang memprovokasi suporter Persik.

Sehingga secara total kericuhan di laga Persik Vs PSM berbuah sanksi Rp145 juta.

Untuk lebih jelasnya, hasil Sidang Komite Disiplin PSSI, 3 Januari 2024:

1. Klub Bali United FC

Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024Pertandingan: Bali United FC vs Persib BandungTanggal Kejadian: 18 Desember 2023Jenis Pelanggaran: Gagal mengantisipasi kehadiran suporter Persib Bandung sebagai suporter klub tamu di stadionHukuman: sanksi denda Rp.25.000.000

2. Klub Bali United FC

Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024Pertandingan: Bali United FC vs Persib BandungTanggal Kejadian: 18 Desember 2023Jenis Pelanggaran: adanya suporter Persib Bandung sebagai suporter klub tamu yang hadir dalam pertandinganHukuman: sanksi denda Rp.25.000.000

3. Klub Persik Kediri

Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024Pertandingan: Persik Kediri VS PSM MakassarTanggal Kejadian: 18 Desember 2023Jenis Pelanggaran: Pelemparan kemasan air mineral yang dilakukan oleh penonton Persik Kediri di Tribun SelatanHukuman: sanksi denda Rp.20.000.000

Baca Juga  Shin Tae-yong Jadi Kambing Hitam Pengusiran Pelatih Baru Timnas Vietnam

4. Klub Persik Kediri

Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024Pertandingan: Persik Kediri VS PSM MakassarTanggal Kejadian: 18 Desember 2023Jenis Pelanggaran: Terdapat beberapa penonton Persik Kediri memasuki area lapanganHukuman: sanksi denda Rp.50.000.000

5. Sdr. Muh Ardiansyah (Pemain Tim PSM Makassar)

Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024Pertandingan: Persik Kediri VS PSM MakassarTanggal Kejadian: 18 Desember 2023Jenis Pelanggaran: melakukan lemparan balasan ke arah penonton sehingga membuat penonton menjadi terprovokasiHukuman: larangan bermain sebanyak 2 (dua) pertandingan; denda: Rp. 75.000.000,- (tujuh puluh lima juta rupiah).

Hasil Sidang Komite Disiplin PSSI, 4 Januari 2024

1. Sdr. Mochamad Syahid Nur Ichsan (ofisial Persik Kediri)

Nama Kompetisi: BRI Liga 1 2023/2024Pertandingan: Persik Kediri vs PSM MakassarTanggal Kejadian: 18 Desember 2023Jenis Pelanggaran: melakukan protes berlebihan dan mendorong perangkat pertandinganHukuman: sanksi skors larangan berpartisipasi dalam pertandingan sebanyak 4 (empat) pertandingan; denda Rp.50.000.000