Sorotan AFC Kepada Shin Tae-yong Selaku Pelatih Timnas Indonesia di Piala Asia 2023, Harapan ASEAN Setelah Park Hang-seo

Sorotan AFC Kepada Shin Tae-yong Selaku Pelatih Timnas Indonesia di Piala Asia 2023, Harapan ASEAN Setelah Park Hang-seo

ywAAAAAAQABAAACAUwAOw== SCORE.CO.ID

Score – AFC sendiri menyoroti kiprah Shin Tae-yong dalam postingan soal para pelatih yang akan bertarung di Grup D, E, dan F Piala Asia 2023.

Seperti yang diketahui, Timnas Indonesia bakal bersaing di Grup D.

Skuad asuhan Shin Tae-yong sendiri bakal bersaing dengan Jepang, Irak, dan Vietnam.

Timnas Indonesia bakal membuka petualangan di fase grup Piala Asia 2023 saat jumpa Irak pada 15 Januari 2023.

Kembali ke sosok Shin Tae-yong, nama pelatih asal Korea Selatan tersebut disebutkan setelah nama Hajime Moriyasu dan Philippe Troussier.

Hajime Moriyasu sendiri kini memasuki tahun kelimanya bersama Timnas Jepang.

Sementara Philippe Troussier dengan segudang pengalamannya bakal mengasuh Vietnam dan diketahui pernah menjadi juara sebagai pelatih Timnas Jepang pada Piala Asia 2000.

Shin Tae-yong disebut-sebut oleh AFC sebagai simbol baru perwakilan Korea Selatan di Asia Tenggara setelah perginya Park Hang-seo.

Park Hang-seo pernah menjadi pelatih Timnas Vietnam pada periode 2016-2022.

Selama periode tersebut, eks asisten pelatih Timnas Korea Selatan era Guus Hiddink pada Piala Dunia 2002 sukses mengangkat pamor Vietnam.

Vietnam sempat melaju ke babak perempat final pada Piala Asia 2019.

Shin Tae-yong menjadi pelatih yang juga membawa Timnas Indonesia kembali lagi ke Piala Asia sejak 2007.

“Sementara Park [Hang Seo] telah meninggalkan Vietnam,” tulis AFC.

“Akan ada wakil Korea Selatan dalam persaingan Grup D seiring keberadaan Shin Tae Yong memimpin Indonesia kembali ke Piala Asia untuk kali pertama sejak menjadi tuan rumah bersama turnamen pada 2007,” lanjut AFC.

AFC juga membeberkan rekam jejak Shin Tae-yong sebelum memimpin Timnas Indonesia di Piala Asia 2023.

Ini jadi turnamen perdana Shin Tae-yong bertugas sebagai pelatih kepala di ajang Piala Asia.

Baca Juga  Sentuh Titik Terendah di Man United, Varane Berani Tolak Tawaran Penyelamat

Sebelumnya, pada ajang yang sama, ia pernah tampil pada Piala Asia 1996 bersama Timnas Korea Selatan.

Shin Tae-yong juga pernah tampil saat mencukur Timnas Indonesia dengan skor 4-2 pada ajang yang sama.

Setelah itu, ia juga ikut membantu Timnas Korea Selatan menembus partai puncak Piala Asia 2015 di Australia.

Saat itu, Shin Tae-yong bertugas sebagai asisten pelatih dari Uli Stelike.

“Pelatih 53 tahun itu sudah menangani tim sejak 2020,” tulis keterangan AFC melanjutkan perkenalan singkat tentang Shin Tae-yong.

“Dan akan menjalani debut dalam turnamen sebagai pelatih.”

“Setelah mewakili negaranya pada edisi 1996 sebagai pemain,” tutup AFC.