Score – Daniel Sianturi, Pengamat Sepak Bola
I Nerazzurri pulang dengan kemenangan 2 gol tanpa balas saat menghadapi Biancocelesti pada giornata ke-16 Liga Italia musim 2023-2024, Minggu (17/12/2023).
Dua gol kemenangan bagi Si Ular Raksasa dicetak masing-masing oleh Lautaro Martinez dan Marcus Thuram.
Bagi Lautaro Martinez, tambahan satu gol yang dibuatnya saat menghadapi Lazio menjadikan sang pemain sejauh ini punya koleksi 15 gol di Serie A.
Gol yang dicetak Il Toro pekan ini juga menghadirkan sejumlah catatan fantastis lainnya.
Pemain asal Argentina ini sudah berhasil membuat 29 gol di Liga Italia sepanjang tahun 2023.
Tercatat masih ada 3 nama lain yang memiliki jumlah gol dalam setahun lebih banyak dari apa yang ditorehkan Lautaro Martinez.
Tiga nama itu adalah legenda Inter Milan, Giuseppe Meazza, yang pernah membuat 30 gol di Liga Italia sepanjang tahun 1930.
Sementara Antonio Valentin Angelillo dan Stefano Nyers masing mencetak 31 gol serta 32 gol di Liga Italia sepanjang tahun 1958 dan 1951.
Peluang Lautaro Martinez untuk melebihi capaian para pemain ini masih sangat terbuka.
Inter Milan masih akan memainkan dua pertandingan terakhir mereka di tahun 2023.Lautaro Martinez punya peluang untuk menambah gol saat bersua Lecce dan Genoa.
Satu gol yang dicetak Lautaro Martinez di kandang Lazio juga seperti menguatkan status sang pemain sebagai raja gol tandang.
Dari 15 gol yang telah dicetak sang pemain sejauh ini, 9 di antaranya dicetak saat bermain di kandang lawan.
Tambahan 1 gol saat bertemu Lazio di Olimpico Roma pada pekan ini juga memastikan kompatriot Lionel Messi di Argentina menyamai pencapaian 2 musim terakhir sebelumnya di mana Lautaro Martinez mampu melesakkan 9 gol di kandang lawan.