Usai Laga Bhayangkara FC Vs Persita, Radja Nainggolan Terima Ajakan Tukar Jersey Bek Timnas Filipina

Usai Laga Bhayangkara FC Vs Persita, Radja Nainggolan Terima Ajakan Tukar Jersey Bek Timnas Filipina

ywAAAAAAQABAAACAUwAOw== SCORE.CO.ID

Score – Diawali Christian Rontini yang menghampiri Radja Nainggolan.

Keduanya terlihat mengobrol di pinggir lapangan.

Hasilnya, Christian Rontini sukses mendapatkan kostum mantan pemain Inter Milan tersebut.

Di laga kontra Persita ini menjadi debut bagi Nainggolan bersama Bhayangkara FC.

Nainggolan memulai permainan dari bangku cadangan.

Pemain berusia 35 tersebut masuk pada menit ke-56 untuk menggantikan M Ragil.

Adapun laga Bhayangkara FC vs Persita berakhir dengan skor 3-0.

Bhayangkara FC membuka keunggulan 1-0 pada menit ke-27 melalui tendangan bebas Anderson Salles.

Skor 1-0 ini bertahan hingga turun minum.

Gol kedua Bhayangkara FC lahir pada menit ke-84 melalui Brandao Junior.

Brandao Junior mencetak brace saat pertandingan memasuki menit ke-90+4.

Sukses membungkam Persita menjadikemenangan kedua bagi The Guardian di Liga 1 2023/2024.

Bhayangkara FC terakhir kali meraih kemenangan pada pekan keenam kompetisi saat melawan Persita.

Kala itu laga berakhir dengan skor 0-1.

Kini Bhayangkara FC yang mengumpulkan 15 poin berada di urutan ke-18 klasemen kompetisi.

Susunan pemain Bhayangkara FC vs Persita:

Bhayangkara FC: 1-Aqil Savik; 4-Anderson Salles, 2-Putu Gede, 81-Marcelo Herrera, 5-M Fachurochman, 33-Matias Mier, 37-Zulfahmi Arifin, 22-Dendy Sulistyawan, 95-Brandao Junior, 7-M Ragil (10-Radja Nainggolan 56′), 88-Witan Sulaeman.

Cadangan: 27-Indra Kahfi, 8-Muhammad Hargianto, 12-Awan Setho, 15-Surya Maulana, 10-Radja Nainggolan, 16-Osvaldo Haay, 26-Arif Satria, 20-Sani Rizki, 21-Titan Agung, 66-David Maulana.

Pelatih: Mario Gomez.

Persita: 96-Kurniawan Kartika Ajie, 3-Christian Rontini, 6-Dany Saputra, 19-Javlon Guseynov, 66-Mario Jardel, 41-Dwi Andika (14-Ichsan Kurniawan 58′), 10-Ezequeil Vidal, 32-Rifky Dwi Septiawan, 33-Sin Yeong Bae, 37-Hassan Nader (12-Abrizal Umanailo 58′), 9-Ramiro Fergonzi.

Cadangan: 24-Ichsan Kurniawan, 94-Heri Susanto, 12-Abrizal Umanailo, 23-Fairuz Zaman, 30-Rendy Juliansyah, 21-Rendy Oscario, 14-Hanis Sagara, 88-Fahreza Sudin, 5-Charisma Fathoni, 99-Esal Sahrul.

Baca Juga  Cerita di Balik Gabungnya Elkan Baggott ke Bristol Rovers, Akui Tak Dilema di Bursa Transfer

Pelatih: Divaldo Alves.