Score – Saat itu, Persebaya sedang melakukan gempuran ke jantung pertahanan Persis Solo pada menit ke-29.
Robson Duarte yang menggiring bola di sisi kanan sukses mengirim bola ke arah Paulo Henrique.
Penyerang asal Brasil tersebut menyambutnya dengan tandukan langsung ke gawang Persis Solo yang dikawal Muhammad Riyandi.
Bola tersebut sempat membentur gawang sebelum Muhammad Riyandi mampu mengamankan bola tersebut keluar dari garis gawang.
Namun wasit Heru Cahyono memutuskan keputusan kontroversial pada momen tersebut.
Heru memutuskan Persebaya Surabaya mendapatkan gol pembuka malam tersebut.
Publik Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya bersorak menyambut gol tersebut.
Pasalnya, gol itu jadi yang perdana untuk penyerang berusia 32 tahun tersebut untuk Persebaya Surabaya.
Tak ayal, para pemain Persis Solo pun melakukan protes keras atas gol tersebut.
Dalam tayangan ulang, bola tandukan Paulo Henrique memang masih belum melewati garis gawang sama sekali.
Pelatih sementara Persebaya Surabaya, Uston Nawawi menanggapi hal tersebut.
Uston Nawawi membantah adanya gol kontroversial tersebut.
“Kalau menurut saya, gol ya, tetap gol!” ujar Uston Nawawi usai pertandingan.
“Tidak ada itu gol kontroversial,” lanjutnya.
Meski begitu, Uston Nawawi mengaku Persebaya kurang beruntung usai gagal menang atas Persis Solo.
“Tentunya saya tidak banyak berkomentar ya,” ujar Uston Nawawi.
“Karena hari ini target tiga poin kita tidak terpenuhi, tetapi saya apresiasi kepada para pemain yang sudah bekerja keras hari ini.”
“Persis Solo juga menampilkan permainan terbaik dan bahwa memang sayang kita tidak beruntung pada babak kedua.”
“Sekali lagi kita harus bersiap lagi untuk pertandingan tanggal 3 lawan Persikabo.”
“Kita tidak punya waktu banyak, kita usahakan pemain yang ada dan semoga pemain yang cedera bisa segera pulih,” lanjutnya.
Selain itu, Uston Nawawi juga angkat bicara soal performa tim yang gagal meraih kemenangan dalam delapan pertandingan terakhir.
“Faktor keberuntungan. Sepak bola itu tidak bisa dipisahkan dari itu,” ujar eks pemain Timnas Indonesia tersebut.
“Kita sudah berusaha keras, pemain semuanya, kita belum diberi keberuntungan.”
“Untuk pertandingan terakhir, kita tidak menang, juga tidak kalah.”
“Ya mudah-mudahan kedepan terbuka jalannya.”
“Dan kita harus bekerja keras untuk mewujudkannya,” tutupnya.