Score – Manchester United secara mengejutkan mendatangkan Rasmus Hojlund dari Atalanta pada bursa transfer musim panas 2023.
Kala itu, Manchester United rela merogoh kocek mencapai 75 juta euro atau setara dengan Rp1,3 triliun.
Padahal, harga pasar Hojlund tidak mencapai sebesar itu saat didatangkan oleh Manchester United.
Selain itu, Hojlund juga belum terbukti tajam selama bersaragam Atalanta.
Pasalnya, penyerang asal Denmark itu baru didatangkan oleh Atalanta dari Sturm Graz pada awal musim 2022-2023.
Hojlund belum bisa menggeser Duvan Zapata sebagai penyerang utama Atalanta.
Meski demikian, ekspektasi para pendukung Manchester United kepada Hojlund sangat tinggi.
Ia diharapkan mampu menjadi penyerang andalan Setan Merah sepanjang musim 2023-2024.
Namun, ekspektasi tersebut rupanya tidak dijawab dengan baik oleh Hojlund.
Sejauh ini, jebolan tim muda FC Copenhagen tersebut hanya mampu mencatatkan lima gol dari 19 pertandingan di berbagai ajang untuk Manchester United.
Bahkan, ia belum sama sekali mencetak gol di ajang Liga Inggris sampai saat ini.
Melempemnya performa Hojlund dinilai karena tidak ada tandem yang pas untuk dirinya.
Melihat kondisi tersebut, Manchester United dikabarkan siap mendatangkan pemain baru untuk menjadi tandem Hojlund.
Fabrizio menyampaikan bahwa ada tiga nama yang masuk radar transfer Setan Merah.
Tiga nama tersebut adalah Donyell Malen, Timo Werner, dan Serhou Guirassy.
“Malen tidak senang dengan Dortmund, dan dia tidak senang bermain di sayap karena dia ingin bermain sebagai penyerang tengah,” ujar Fabrizio.
“United mengetahui hal ini, namun ada juga Timo Werner di Leipzig, Serhou Guirassy dengan klausul pelepasan 17,5 juta euro dalam kontraknya dengan Stuttgart, jadi ada beberapa kemungkinan,” lanjutnya.
Dari tiga nama tersebut, Donyell Malen menjadi yang paling mungkin untuk merapat ke Manchester United.
Hal itu dikarenakan adanya rumor pertukaran Malen dengan Jadon Sancho.
Hanya, Fabrizio belum bisa mengonfirmasi soal apakah rumor tersebut benar atau tidak.
“Ada banyak pertanyaan tentang kesepakatan pertukaran dengan Jadon Sancho, tetapi, saat ini, teman-teman, saya diberitahu bahwa tidak ada kontak antara Dortmund dan United, jadi sangat tenang,” kata Fabrizio.
“Situasi Sancho masih belum terselesaikan, jadi kita harus menunggu.”
“Mari kita lihat apakah sesuatu akan terjadi pada Januari, tetapi, saat ini, Malen berdiskusi secara internal, ya, kesepakatan pertukaran masih belum menjadi sesuatu yang konkret saat ini,” pungkasnya.