Tak Turunkan Kekuatan Penuh Lawan Thailand, Jepang Mode Serius Jalani Persiapan Hadapi Timnas Indonesia

Tak Turunkan Kekuatan Penuh Lawan Thailand, Jepang Mode Serius Jalani Persiapan Hadapi Timnas Indonesia

ywAAAAAAQABAAACAUwAOw== SCORE.CO.ID

Score – Jepang langsung pasang mode serius jelang Piala Asia 2023 dengan menggelar uji coba melawan Thailand awal tahun 2024.

Tim asuhan Hajime Moriyasu ini dipersiapkan dengan maksimal agar siap tempur untuk ajang dua tahunan tersebut.Pada Piala Asia 2023 ini sebenarnya Jepang menjadi salah satu tim yang paling diunggulkan.

Bahkan dalam Grup D Piala Asia 2023 ini, Jepang diprediksi bakal keluar sebagai juara grup.

Sebab Jepang dalam laga ini bergabung bersama Irak, Vietnam, dan timnas Indonesia.

Jepang yang diprediksi diunggulkan, tak membuat tim asal Negeri Sakura tersebut bersantai.

Tim Matahari Terbit itu justru menggelar uji coba melawan Thailand karena ingin mengetahui permainan tim asal Asia Tenggara.

Sebab dua lawan Jepang di Piala Asia 2023 ini adalah tim yang datang dari Asia Tenggara yakni timnas Indonesia dan Vietnam.

Uji coba ini tentu saja sebagai bentuk waspada yang ditunjukkan Jepang kepada timnas Indonesia dan Vietnam.

Takumi Minamino dan kawan-kawan dijadwalkan akan menjalani uji coba melawan Thailand pada 1 Januari 2024.

Dalam uji coba melawan Thailand ini, Moriyasu dipastikan hanya memanggil 23 pemain.

Walaupun membawa sebanyak 23 pemain, Jepang dipastikan tidak akan menurunkan kekuatan penuh.

Pelatih berusia 55 tahun itu memilih tidak memanggil semua pemain yang berkarier di Eropa.

Moriyasu dipastikan tak memanggil pemain yang bermain di Italia, Inggris, dan Spanyol.

Hal ini karena Liga Inggris diketahui masih bergulir saat libur natal dan tahun baru.

Untuk itu, nama seperti Kaoru Mitoma yang bermain di Brighton dan Wataru Endo yang tengah memperkuat Liverpool tak akan ikut main lawan Thailand.

Pemain-pemain di atas memang tak akan main, tetapi terdapat beberapa pemain top seperti Takumi Minamino hingga Ayase Ueda dipastikan tetap masuk dalam skuad uji coba lawan Thailand.

Baca Juga  Timnas Indonesia Jadi Tim Peringkat Terendah FIFA di Piala Asia 2023, Shin Tae-yong: Ranking Hanyalah Angka!

Pemain top lainnya tetap dipanggil tentu dengan harapan Jepang bisa mempersipkan diri dengan baik.

Moriyasu mengatakan bahwa mereka ingin bisa mempersiapkan diri dengan baik untuk memulai Piala Asia 2023.

Untuk itu, mereka menggelar uji coba ini sebagai persiapan tim karena laga pertama Jepang akan melawan Vietnam pada 14 Januari 2024.

Lebih lanjut, Moriyasu mengatakan bahwa uji coba ini ditunjukkan karena ia ingin tim berjulukan Samurai Biru ini bisa dalam kondisi terbaiknya saat melawan Vietnam dan timnas Indonesia nantinya.

“Kami ingin tampil sempurna sejak pertandingan pertama,” kata mantan pelatih timnas U-23 Jepang tersebut.

“Tapi harus bersiap untuk berkembang di setiap pertandingan, dan juga mampu menghadapi cedera dan hal lainnya,” ucapnya.

Dengan begitu, Moriyasu meminta anak asuhnya untuk mempersipkan tim dengan maksimal.

Ia juga menekankan para pemain harus siap dalam segala aspek baik dari segi mental hingga teknik.

“Tentu saja persiapan fisik dan taktiik penting, tetapi kami ingin memastikan sebelum turnamen ini dimulai bahwa kami memiliki mentalitas untuk bermain tangguh dan menghadapi apapun yang menimpa kami,” tutur Moriyasu.

Sekedar informasi, ajang dua tahunan ini bakal berlangsung di Qatar pada 12 Januari hingga 10 Februari 2024.