Score – Matchweek 15 Liga Inggris 2023-2024 akhirnya telah selesai digelar.
Dua laga terakhir langsung digelar secara bersamaan pada Kamis (7/12/2023) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.
Laga pertama yang tersaji adalah pertemuan antara Everton dan Newcastle United.
Dalam pertandingan tersebut, Everton bertindak sebagai tuan rumah dengan menjamu Newcastle di Stadion Goodison Park.
Meski berada di posisi zona degradasi, Everton berhasil mengalahkan Newcastle dengan skor cukup telak, yakni 3-0.
Gol pertama tetangga Liverpool itu dicetak oleh Dwight McNeil pada menit ke-79 usai memanfaatkan kesalahan dari Kieran Trippier.
Usai kebobolan gol pertama, pertahanan Newcastle semakin kacau.
Hasilnya, gawang The Magpies yang dijaga oleh Martin Dubravka kembali terkoyak pada menit ke-86 berkat gol Abdoulaye Doucoure.
Belum puas dengan skor 2-0, Everton terus menekan lini belakang tim tamu.
Pada akhirnya, Beto membuat papan skor menjadi 3-0 untuk kemenangan The Toffees berkat golnya pada masa injury time.
Dengan kemenangan tersebut, Everton kini berhasil keluar dari zona degradasi dan menduduki posisi ke-17 klasemen Liga Inggris 2023-2024.
Tim asuhan Sean Dyche itu mengumpulkan 10 poin dari 15 pertandingan sepanjang musim ini.
Adapun Newcastle United harus rela berkubang di posisi ke-7 klasemen dengan koleksi 26 poin dari 15 laga.
Di pertandingan lain, Tottenham Hotspur melakoni Derbi London dengan berjumpa West Ham United.
Dalam laga tersebut, Spurs bertindak sebagai tuan rumah dengan menjamu West Ham United di Tottenham Hotspur Stadium.
Spurs pun mendominasi jalannya pertandingan dan sudah langsung berhasil mencetak gol pada menit ke-11.
Cristian Romero menjadi pembuka kran gol The Lilywhites pada laga kali ini.
Namun, keunggulan tim asuhan Ange Postecoglou harus sirna di babak kedua.
West Ham United sukses menyamakan kedudukan pada menit ke-52 berkat gol dari Jarrod Bowen.
Spurs makin terpuruk setelah The Hammers berhasil membalikkan keadaan pada menit ke-74.
Kali ini, James Ward-Prowse yang berhasil mencundangi Guglielmo Viccario usai memanfaatkan blunder fatal dari Destiny Udogie.
Spurs tidak mau takluk dihadapan publik sendiri dan terus berusaha untuk menyamakan kedudukan.
Namun, hingga peluit panjang berbunyi, skor 2-1 untuk kemenangan West Ham United tetap tidak berubah.
Hasil tersebut membuat Spurs gagal selevel dengan Manchester City di klasemen Liga Inggris 2023-2024.
Pasalnya, Spurs masih terpaut tiga poin dari The Citizens dan baru mengoleksi 27 poin dari 15 pertandingan.
Jumlah poin Son Heung-min dkk. pun kini masih sama dengan Manchester United yang ada di posisi keenam.
Klasemen Liga Inggris 2023-2024