Bali United Bertekad Pertahankan Posisi 4 Besar dan Lolos ke Champions Series Liga 1 2023/2024

Bali United Bertekad Pertahankan Posisi 4 Besar dan Lolos ke Champions Series Liga 1 2023/2024

ywAAAAAAQABAAACAUwAOw== SCORE.CO.ID

Score – Kemenangan tim tamu tersebut turut disaksikan oleh suporter Laskar Sapeh Kerrab yang datang langsung di stadion.

Bermain di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, pada Kamis (23/11/2023) sore itu nampaknya tak membuat Fachruddin Aryanto CS memperoleh tiga poin penuh.

Alih-alih mendapatkan kemenangan dan memperbaiki posisi klasemen, peringkat ke 2 yang dulu sempat dihuni Madura United ini justru kini disandang oleh tim lawannya.

Dengan koleksi 36 poin, Bali United sukses menikung Persib Bandung yang bertitel runner-up klasemen sementara Liga 1.

Kemenangan pasukan Stefano Cugurra ini mampu menjadi bukti bahwa meski menghadapi dua kompetisi sekaligus tak jadikan Bali United lemah.

Setidaknya meski dalam perjuangannya di Piala AFC yang lalu tak cukup bagus, Elias Dolah dkk mampu mengobati sakitnya dengan kemenangan atas Madura United ini.

Bahkan dalam lima pertandingan terakhir di Liga 1, Serdadu Tridatu hanya alami satu kekalahan atas sang pemuncak klasemen, Borneo FC.

Sementara empat laga lainnya mampu diamankan tiga poin penuh.

Dengan kondisi cukup baik telah tuai 11 kemenangan dan 3 laga imbang ini semakin membuka lebar kesempatan bagi Bali United untuk kembali merebut trofi Liga 1.

Hal tersebut senada dengan ungkapan sang pelatih kepala Serdadu Tridatu.

Selaku juru taktik Bali United, Stefano Cugurra membocorkan tentang target tim hingga selesainya kompetisi kasta pertama Indonesia ini.

“Target kami saat ini tentu bisa bertahan di posisi empat besar karena saat ini kami berada di posisi kedua di klasemen,” ungkap Stefano Cugurra dilansir dari laman resmi klub Bali United.

“Ketika kami bisa bertahan sampai akhir pekan kompetisi, kami bisa melaju ke babak semi final.”

Sebagaimana yang diketahui untuk menuju babak semi final tersebut tim harus berada di posisi empat besar hingga regular series selesai.

Baca Juga  Guardiola Menyesal Body Shaming ke Pemain Man City sampai Bikin Hancur

Di mana regular series sendiri mempertemukan setiap tim sebanyak dua laga kandang dan tandang dari 18 peserta.

Sehingga total pertandingan yang akan dilaksanakan masing-masing tim adalah 34 laga.

Sementara lanjutanyya adalah championship series yang hanya mempertemukan 4 tim terbaik di klasemen akhir Liga 1 nantinya.

Empat tim inilah yang kemudian berkesempatan untuk merebut titel juara Liga 1 musim 2023/2024 ini.

Meski posisi Bali United saat ini bagus dan juga diiringi tren positif, namun melihat kompetisi musim ini yang masih panjang, pelatih yang kerap disapa Teco ini tak ingin anak asuhnya terbuai.

Teco pun berusaha membuat tim besutannya ini meremehkan semua lawannya.

Sebab ia pun mengakui bahwa persaingan dalam kompetisi ini cukuplah ketat.

Banyak tim dengan kualitas bagus yang siap memberikan kejutan di setiap pertandingannya.

Namun pelatih asal Brasil itu tetap berharap bahwa tren positif yang kini tengah dialami tim terus berlanjut hingga kompetisi selesai.

“Banyak tim bagus di liga dan banyak tim berkualitas, dan banyak tim dengan jumlah poin yang dekat,” ujar Teco.

“Hasil kemenangan pekan ini membuat kami bisa bertahan di posisi empat besar dan mudah-mudahan bisa sampai akhir pekan kompetisi,” tandasnya.