Peraih Emas Olimpiade 2000 Ambil Langkah Cerdas untuk Lindungi Calon Pebulutangkis Hebat

Peraih Emas Olimpiade 2000 Ambil Langkah Cerdas untuk Lindungi Calon Pebulutangkis Hebat

ywAAAAAAQABAAACAUwAOw== SCORE.CO.ID

Score – Langkah ini diambil untuk menerima tawaran kerjasama dari Royal Sports pada Rabu (15/11/2023).

Royal Sports melebarkan sayapnya ke olahraga bulutangkis setelah sebelumnya bekerjasama dengan Persib Bandung dan Prawira Bandung.

Rumah sakit & klinik kedokteran olahraga itu bekerjasama dengan Candra Wijaya International Badminton Centre dengan melakukan penandatanganan Memorandum off Understanding (MoU).

Banyaknya atlet bulutangkis Tanah Air yang mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional, menjadikan alasan utama kerjasama kedua belah pihak.

Untuk itu, dukungan terhadap kesehatan para atlet dengan menjadi partner medis dengan layanan berkualitas merupakan prioritas utama dalam hal ini.

Dr. dr. Bobby N. Nelwan, SpOT (K) selaku Clinical Director Royal Sports mengatakan pihaknya senang bisa bekerjasama dengan Candra Wijaya International Badminton Centre.

“Jajaran dokter unggulan kami akan memantau kesehatan, kebugaran, dan kondisi para atlet secara berkala untuk meningkatkan performa, termasuk penanganan khusus jika terjadi cedera,” kata Dr. Bobby N. Nelwan.

Royal Sports sebelumnya juga turun memberikan dukungan dalam turnamen Yonex Sunrise Doubles Special Championship ke-11.

Hadirnya Royal Sports setidaknya untuk membuat atlet yang bertanding bisa aman dan bebas cedera.

“Kerjasama dengan Royal Sports membantu menciptakan atlet-atlet yang bebas dari cedera.”

“Ini juga bisa meningkatkan performa mereka agar dapat berprestasi lebih baik di kedepannya,” kata Candra Wijaya.

Candra Wijaya sangat antusias dengan kerjasama itu.

Ia berterima kasih dan bersyukur Candra Wijaya International Badminton Centre bisa bekerjasama dengan Royal Sports.

“Saya antusias, berterimakasih dan bersyukur ini merupakan sebuah kebanggaan.”

“Ini juga kehormatan bagi kami sehingga dapat mengeksplor dan berani untuk mendukung para atlet kami untu bisa berprestasi di tingkat nasional maupun internasional,” jelas Candra Wijaya.

Baca Juga  Thomas Cup 2024 - Meski Masuk Grup Jahanam, Indonesia Dijagokan Berkat Tunggal dan Ganda Menjanjikan

Royal Sports akan mendampingi dan menangani atlet-atlet bulutangkis untuk memberikan layanan medis baik untuk upaya pencegahan, pengobatan, maupun pemulihan cedera.

Pendampingan dilakukan oleh tim tenaga medis lengkap, termasuk dokter spesialis kedokteran olahraga, fisioterapis, physical therapist, psikolog olahraga, dan expertise pendukung lainnya.

Mulai dari program pre-event atau persiapan sebelum pertandingan, pada saat event, hingga setelah event terjadi.

Royal Sports juga memastikan standar pelayanan medis, koordinasi, hingga pemulihan pasca event akan ditangani dengan standar internasional.