Daftar Kiper Terbaik di Piala Dunia U17 Tahun 2023, Ada yang Catat Cleen Sheet

Daftar Kiper Terbaik di Piala Dunia U17 Tahun 2023, Ada yang Catat Cleen Sheet

SCORE.CO.ID – Pertandingan terus berlanjut, Laga Piala Dunia U17 masih sengit apalagi sudah memasuki matchday ke-2, sejumlah tim peserta jalani laga demi laga, dan ada beberapa yang tidak kebobolan sama sekali.

Tak ada alasan lain semua berkat kiper terbaik mereka untuk memastikan Cleen Sheet yang membuat timnya tidak kebobolan selama pertandingan.

Daftar Kiper Terbaik di Piala Dunia U17 Tahun Ini, Siapa Saja Ya?

 1. Raul Jimenez, Timnas Spanyol U17

Spanyol mendaftarkan kiper utama mereka yang berasal dari akademi Valencia, Raul Jimenez.

Jimenez berhasil mencatat Cleen Sheet pada laga pertamanya melawan Kanada, ia berhasil mengamankan gawangnya dari gempuran Kanada.

Sepanjang ia menjadi penjaga gawang nomor satu Timnas Spanyol U17, Jimenez mencatat 4 kemenangan, 2 kali kalah, dan 3 kali imbang.

catatan Raul jimenez SCORE.CO.ID

Total Cleen Sheet yang berhasil ia catatkan sebanyak tiga kali yaitu saat Spanyol melawan Turki 0-0, melawan Irlandia dengan kemenangan 3-0, dan di Piala Dunia U17 dengan kemenangan 2-0.

 2. Taha Benrhozil, Timnas Maroko

Disebut sebagai titisan Bono, Taha Benrhozil menjadi penjaga gawang kokoh nomor satu Maroko, ia dikenal memiliki kecepatan dan refleks luar biasa sebagai kiper muda.

Laga perdana Maroko, Benrhozil mencatat Cleen Sheet dengan tidak kebobolan dan menepis tiga tendangan dari Panama.

Benrhozil juga mampu mementahkan tiga kesempatan penalti Mali saat Internasional Friendly Match dengan menutup laga dengan kemenangan, 6-5. 

Kiper muda ini juga tampil dalam lima laga di Piala Afrika U-17 2023, Bernhozil mampu mencatatkan clean sheet selama 90 menit di empat pertandingan terakhirnya.

 3. Paul Argney, Timnas Perancis U17

Bermain untuk klub Le Havre II (Prancis), Argney menjadi penjaga gawang utama Timnas Perancis untuk Piala Dunia U17.

Baca Juga  Babak 16 Besar Piala Dunia U-17 Jadi Pertemuan Pertama Argentina dan Venezuela

Sepanjang 6 pertandingan, Argney berhasil mencatat Cleen Sheet sebanyak dua kali, dan tidak pernah dicadangkan.

Ia dikenal dengan positioning yang baik, meskipun Perancis belum kebobolan dilaga pertama, kehebatan Argney akan diuji saat match kedua melawan Korea Selatan.

 4. Ikram Al Giffari, Timnas Indonesia U17

Berikutnya Al Giffari masuk dalam kiper terbaik di piala dunia U17 tahun ini, kiper berusia 17 tahun ini menjadi generasi emas untuk Garuda Indonesia.

Itu dicatatkan ketika ia berhasil menepis tendangan para pemain Ekuador saat laga pertama yang dilakoninya.

1699849861663 SCORE.CO.ID

Tercatat, saat itu Timnas Ekuador melakukan 18 kali percobaan menembak dengan enam di antaranya mengarah ke Al Giffari, tetapi ia berhasil menggagalkannya.

Hari ini Timnas Indonesia akan menghadapi Panama di Gelora Bung Tomo, Al Giffari tetap menjadi penjaga gawang nomor satu Timnas, dan akan dilihat apakah ia akan mencatat Cleen Sheet atau justru kebobolan dengan skor telak?