Score – Noah Darvich membuka kemenangan timnas Jerman atas Meksiko pada duel pertama mereka di Grup F Piala Dunia U-17 2023.
Mentas di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Minggu (12/11/2023), Tim Panser Kecil menang 3-1.
Darvich mengawali pesta dengan membobol gawang musuh pada menit ke-29.
Sang kapten menyambar umpan Charles Herrmann yang mengirim bola dari sisi kiri serangan.
Herrmann merebut si kulit bulat setelah memanfaatkan blunder bek lawan yang terpeleset.
Assist-nya dituntaskan secara sempurna oleh Darvich untuk melahirkan gol pertama Jerman di Piala Dunia U-17 2023.
Dengan lesakan itu, Darvich tercatat sebagai wonderkid ketiga milik Barcelona yang mengukir gol di turnamen ini.
Barca tercatat mengirimkan 9 pemain untuk turnamen di Indonesia.
Sebanyak 8 orang di antaranya memadati timnas Spanyol, sedangkan Darvich satu-satunya di luar kontingen La Rojita.
Dua dari mereka, Marc Guiu dan Quim Junyent, sudah masuk scoresheet.
Guiu dan Quim melakukannya ketika Spanyol menekuk Kanada 2-0 pada matchday 1 Grup B.
Mereka mencetak gol dan memberi assist satu sama lain dalam pertandingan di Surakarta, Jumat (10/11/2023).
Kembal ke duel Jerman vs Meksiko, setelah gol Darvich, sang wakil Eropa menambah dua butir lagi ke gawang musuh.
Masing-masing diciptakan Max Moerstedt (38′) dan Eric da Silva (53′).
Adapun Meksiko sekadar mencetak gol hiburan dari aksi Tahiel Jimenez (75′).
Tiga jam sebelumnya di grup yang sama, Leenhan Romero bikin sensasi dengan mencetak dua gol dalam interval 10 menit untuk timnas Venezuela.
Ia mengunci kemenangan El Tri dengan skor 3-0 atas Selandia Baru.
Di Grup E juga muncul pencetak brace pada pertandingan Ahad ini.
Dia adalah Nimfasha Berchimas yang mewakili timnas Amerika Serikat.
Dua gol remaja 15 tahun yang memperkuat klub MLS, Charlotte FC, ini membantu negaranya menaklukkan timnas Korea Selatan 3-1.
Kendati begitu, kemunculan dua pengukir brace hari ini tidak cukup menggeser bomber jagoan Mali, Mamadou Doumbia.
Doumbia masih kukuh di puncak daftar top scorer sementara.
Remaja 15 tahun pengidola Sadio Mane itu bermodalkan hattrick ke gawang Uzbekistan, Jumat kemarin.
Doumbia juga memegang rekor sebagai pencetak trigol pertama di Indonesia 2023.
Adapun termasuk Berchimas dan Romero, kini terdapat empat pengekor Doumbia yang mengumpulkan 2 gol.
Daftar Top Scorer sementara Piala Dunia U-17 2023
3 gol
Mamadou Doumbia (Mali)
2 gol
Justin Oboavwoduo (Inggris), Amara Diouf (Senegal), Nimfasha Berchimas (AS), Leenhan Romero (Venezuela)