5 Fakta Menarik Chelsea vs Luton Town, Perbedaan si Kaya dan si Miskin hingga Potensi Rekor Buruk

5 Fakta Menarik Chelsea vs Luton Town, Perbedaan si Kaya dan si Miskin hingga Potensi Rekor Buruk

ywAAAAAAQABAAACAUwAOw== SCORE.CO.ID

Score – Chelsea akan menjamu tim promosi Luton Town pada pekan ketiga Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Stamford Bridge, London, pada Sabtu, 26 Agustus 2023 pukul 2.00 WIB.

The Blues menjadi salah satu klub Liga Inggris paling boros dengan pengeluaran fantastis. Di sisi lain, Luton Town menjadi tim promosi dengan anggaran seadanya yang menjajal kasta utama Liga Inggris .

Kendati telah mengeluarkan dana yang tidak sedikit, pasukan Mauricio Pochettino tidak pernah menang dalam dua pekan pertama Liga Inggris 2023-2024.

ADVERTISEMENT

Chelsea ditahan imbang 1-1 oleh Liverpool dan kalah melawan West Ham dengan skor cukup telak 1-3. Nah berikut fakta-fakta menarik mengenai Chelsea vs Luton Town yang akan digelar di kandang The Blues.

Dalam segi pengeluaran, perbedaan kedua klub sangat besar. Luton Town mengeluarkan 32 juta pounds atau Rp615 miliar untuk 91 pemain dalam sejarah mereka, jumlah tersebut kurang dari 3.5 persen dari total 961 juta pounds atau sekira Rp14 triliun yang dihabiskan oleh Chelsea untuk biaya transfer dalam 14 bulan terakhir, atau sekitar 28 persen dari nilai transfer Moises Caicedo.

Chelsea telah memenangkan tiga pertemuan terakhir dengan Luton dalam semua kompetisi, semua pertandingan ini terjadi dalam ajang Piala FA antara tahun 1994 dan 2022.

Luton hanya berhasil memenangkan satu dari tujuh pertandingan tandang terakhir mereka melawan Chelsea di liga (seri 1 kali, kalah 5 kali), yaitu kemenangan 3-1 di kasta tertinggi pada September 1986.

Chelsea mengawali Liga Inggris 2023-2024 dengan cukup buruk. The Blues tidak pernah menang dalam dua laga pertama melawan Liverpool dan West Ham.

Hal tersebut membuat Chelsea terperosok ke peringkat 15 klasemen sementara Liga Inggris 2023-2024 dan nyaris masuk ke dalam zona degradasi.

Baca Juga  Hujan lebat di barat daya Jepang sebabkan seorang wanita tewas

Dalam sebelas pertandingan terakhir di Liga Inggris , Chelsea tidak pernah mencatatkan clean sheet atau tanpa kebobolan.

Chelsea juga gagal merasakan kemenangan di partai kandang pada sembilan laga terakhir di semua kompetisi dengan rekor lima imbang dan empat kalah.

Chelsea berpotensi memulai musim Premier League tanpa meraih kemenangan dalam tiga pertandingan pertama untuk pertama kalinya sejak musim 1998-99 (seri 2 kali, kalah 1 kali).

Satu-satunya kemenangan mereka dalam 16 pertandingan terakhir di semua kompetisi adalah kemenangan 3-1 atas Bournemouth pada bulan Mei.***